Page 14 - Buku Paket Kelas 9 PJOK
P. 14

 Gambar 1.5 Aktivitas pembelajaran 5 variasi dan kombinasi menggiring dan mengumpan bola
Setelah kamu melakukan latihan di atas dengan teman-temanmu, sekarang lakukanlah diskusi tentang variasi dan kombinasi gerakan menggiring dan menendang ke arah sasaran (gawang), dengan gerakan menggiring zig-zag dalam permainan sepak bola.
f. Aktivitas Pembelajaran 6 (Variasi dan Kombinasi Gerakan Menggiring, Menahan, Mengumpan, dan Menyundul Bola)
Pada aktivitas pembelajaran 6 tentang variasi dan kombinasi gerakan menggiring, menahan, mengumpan, dan menyundul bola, pelaksanaannya dapat kamu lakukan dengan cara sebagai berikut.
1) Aktivitas pembelajaran dilakukan secara perorangan, berpasangan, berkelompok, atau formasi lingkaran.
2) Lambungkan bola ke atas dengan tangan/dicungkil dengan ujung kaki.
3) Setelah bola turun, tendang kembali ke atas secara perlahan dan saat bola turun tahan dengan kepala (sundul), dada, paha, lalu bola jatuh ke tanah ditahan dengan kaki.
4) Lakukan di tempat dan dilanjutkan sambil berjalan/menggiring bola.
 8 Kelas IX SMP/MTs
     

























































































   12   13   14   15   16