Page 17 - Kelas Inspiratif
P. 17

3
Penggunaan Sosial Media Whatsapp untuk Mendukung Pembelajaran Listening Siswa
Rani Nurhayati
SMAN 2 Majalaya
Pendahuluan
Penggunaan teknologi komunikasi dan informasi atau Information and Communication Technology (ICT) mempunyai peranan penting dalam pembelajaran bahasa, terutama pembelajaran bahasa Inggris sebagai bahasa asing  penggunaan ICT bisa memfasilitasi dan mendukung pembelajaran serta menambah ketertarikan siswa untuk terlibat dalam proses pembelajaran bahasa Inggris yang menyenangkan, tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu. Selaras dengan hal tersebut, Ernest (2015) menyatakan bahwa Information and communication technology (ICT) are being increasingly used to give learners access to information, promote interaction and communication, enhance and maximize the potential of language teaching in a pedagogically sound way that is introduced and supported in a sustainable way and in a range of pedagogical approaches that promote lifelong learning.
Penggunaan ICT dalam proses pembelajaran terus mengalami perkembangan yang signifikan. Penggunaan perangkat computer, laptop, dan notebook dengan aplikasi berbasis web memperudah akses untuk mendapatkan materi pembelajaran bahasa yang kaya dan variatif, sampai pada perkembangan terkini dengan perangkat tangan/ gawai berbasis komputer atau computer-based hand-held. Penggunaan gawai/perangkat bergerak dalam pembelajaran bahasa atau Mobile-Assisted Language Learning (MALL) menjadi salah satu alternatif yang menarik untuk dikembangkan oleh guru Bahasa Inggris dalam proses pembelajaran bahasa di kelas.
MALL refers to language learning that is facilitated or mediated through, or enhanced by the use of mobile devices. (Palalas & Ally, 2016) MALL adalah pembelajaran bahasa yang difasilitasi oleh penggunaan perangkat gawai seperti kamus saku elektronik, personal digital assistants (PDAs), telepon genggam atau mobile phones, MP3 player, ultra-portable tablet PCs, dan sebagainya. Penggunaan telepon genggam dengan semua aplikasi didalamnya termasuk kamus bahasa
10


























































































   15   16   17   18   19