Page 128 - Buku Paket Kelas 12 PJOK
P. 128
b). Lakukan tes ini sebanyak tiga (3) kali tanpa istirahat atau boleh diselingi peserta lain.
Gambar 5.18. Gerakan loncat tegak
c). Pencatatan hasil:
(1). Selisih raihan loncatan dikurangi raihan tegak. (2). Ketiga selisih hasil tes dicatat.
(3). Masukkan hasil selisih yang paling besar.
e. Catatlah hasil loncat tegak teman Anda yang menjadi testi sesuai dengan ketentuan penghitungan hasilnya.
f. Lakukan tes daya ledak tenaga eksplosif tersebut secara bergantian sehingga semua siswa yang ada dikelompok Anda dapat menjadi petugas dan testi.
g. Lakukan kegiatan tersebut dengan disertai nilai kerja sama, tanggung jawab, disiplin, dan kejujuran.
E. Ringkasan
Kebugaran jasmani adalah kesanggupan dan kemampuan tubuh melakukan penyesuaian (adaptasi) terhadap pembebasan fisik yang diberikan kepadanya (dari kerja yang dilakukan sehari-hari) tanpa menimbulkan kelelahan yang berlebihan). Faktor-faktor yang mempengaruhi kebugaran jasmani: genetik (keturunan), umur, jenis kelamin, kegiatan fisik, dan kebiasaan merokok. Kebugaran jasmani terdiri atas komponen yang terkait dengan kesehatan dan keterampilan. Komponen kebugaran jasmani terkait dengan kesehatan yang dipelajari dalam pelajaran ini adalah daya tahan jantung–paru–peredaran darah, kekuatan dan ketahanan otot, kelenturan/kelentukan, dan komposisi
116
Kelas XII SMA