Page 19 - Bahan_Ajar_Fitrah Amalia Salim dan Jihan Mahira_Neat
P. 19

13







              Area Fungsional Korteks Serebral
              (a)  Area motor primer

                   Bagian lobus frontal (dahi) dari girus presentral mengendalikan kontraksi volunter (di bawah

                   kesadaran)  otot  rangka.  Sisi  anterior  girus  presentral  mengendalikan  aktivitas  motor  yang
                   terlatih dan berulang. Misalnya kemampuan mengetik. Area Broca (lobus frontal bagian girus

                   frontalis superior) mengendalikan kemampuan bicara
              (b)  Area sensor korteks meliputi bagian-bagian berikut.

                   ➢ Area sensor primer terdapat pada girus postsenral dan berfungsi menerima informasi nyeri,

                      tekanan, suhu, dan sentuhan.
                   ➢ Area visual primer terdapat di lobus oksipital (kepala belakang) dan berfungsi menerima

                      informasi dari retina mata
                   ➢ Area auditori primer terdapat pada tepi atas lobus temporal (pelipis) dan berfungsi menerima

                      impuls pendengaran (suara)

                   ➢ Area olfaktori primer terdapat pada permukaan medial lobus temporal dan berkaitan dnegan
                      indra penciuman

                   ➢ Area pengecap primer (gustatori) terdapat di lobus parietal (ubun ubun), di dekat bagian
                      inferior girus postsentral. Area ini berfungsi untuk persepsi rasa, seperti manis, asin, asam,

                      dan pahit.
              (c)  Area asosiasi dipetakan menurut klasifikasi brodmann sebagai berikut.

                   ➢  Area asosiasi frontal terdapat pada lobus frontal dan berfungsi sebagai pusat intelektual

                        dan fisik
                   ➢  Area asosiasi somatik, terdapat pada lobus parietal, berfungsi sebagai pusat interpretasi

                        (penafsiran) bentuk dan tekstur suatu objek
                   ➢  Area  asosiasi  visual  (pada  lobus  oksipital)  dan  area  asosiasi  auditorik  (pada  lobus

                        temporal) berfungsi sebagai pusat interpretasi visual dan auditori.

                   ➢  Area  wicara  Wernicke  terdapat  pada  bagian  superior  lobus  temporal  dan  berfungsi
                        sebagai pusat bahasa dan wicara



















   Sistem Saraf Pada Manusia
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24