Page 17 - Bahan_Ajar_Fitrah Amalia Salim dan Jihan Mahira_Neat
P. 17
11
Sistem Saraf Pusat
Sistem saraf pusat meliputi otak (serebral) dan sumsum tulang belakang (medula spinalis). Otak
dilindungi oleh tulang tengkorak, sedangkan medula spinalis dilindungi oleh ruas ruas tulang
belakang. Pada otak maupun medula spinalis, terdapat lapisan pelindung dari jaringan ikat yang
disebut meninges. Meninges terdiri atas tiga lapisan, yaitu sebagai berikut
a. Pia meter adalah lapisan terdalam yang halus dan tipis, mengandung banyak pembuluh darah,
serta melekat pada otak atau medula spinalis.
b. Araknoid, adalah lapisan tengah yang mengandung sedikit pembuluh darah. Araknoid
memiliki ruang subaraknoid yang berisi cairan serebrospinalis, pembuluh darah, dan selaput
jaringan penghubung yang mempertahankan posisi araknoid terhadap pia meter di bawahnya.
Cairan serebrospinalis menyerupai plasma darah dan cairan interstisial, tidak mengandung
protein, berfungsi sebagai bantalan, serta media pertukaran nutrien dan zat sisa antara darah
dengan otak maupun medula spinalis
c. Dura meter adalah lapisan terluar, tebal dan kuat, serta terdiri atas dua lapisan. Pada dura
meter, terdapat ruang subdural yang memisahkan dura meter dari araknoid. Lapisan yang
terluar melekat pada permukaan dalam kranium otak maupun medula spinalis memiliki substansi
abu abu dan subtansi putih.
d. Substansi abu abu membentuk bagian luar (korteks) otak dan bagian dalam medula spinalis.
Substansi abu abu mengandung badan sel neuron, serabut bermielin dan tidak bermielin,
astrosit protoplasma, oligodendrosit, dan mikroglia
e. Substansi putih membentuk bagian dalam otak dan bagian luar medula spinalis. Substansi
putih didominasi oleh serabut bermielin maupun tidak bermielin, mengandung
oligodendrosit, astrosit fibrosa, dan mikroglia.
Otak
Otak manusia diperkirakan mencapai 2% dari keseluruhan berat tubuh, mengonsumsi 25%
oksigen, dan menerima 1,5% darah dari jantung. Otak tersusun dari 100 miliar neuron yang terhubung
oleh sinapsis membentuk anyaman kompleks. Neuron di otak berkomunikasi satu sama lainnya secara
kimiawi atau berupa muatan listrik yang memungkinkan tubuh dapat mengalami emosi, berpikir dan
mengingat, mengetahui dan mengatur keadaan tubuh sendiri dan lingkungannya, serta secara sadar
mengontrol gerakan tubuh.
Sistem Saraf Pada Manusia