Page 2 - MODUL AJAR_merged
P. 2
MODUL AJAR
TEMA 1 : KONDISI GEOGRAFIS DAN PELESTARIAN SUMBER DAYA
PERTEMUAN 5-6 : POTENSI SUMBER DAYA ALAM DI INDONESIA
INFORMASI UMUM
I. IDENTITAS MODUL
Nama Penyusun : Luh Putu Sri Purnama Dewi,S.Ak
Satuan Pendidikan : SMP/MTs
Kelas / Kelas : VIII (Delapan) - D
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial
Prediksi Alokasi Waktu : 4 JP (2 pertemuan)
Tahun Penyusunan : 2024 / 2025
II. KOMPETENSI AWAL
Secara interaktif guru dan peserta didik melakukan curah pendapat tentang topik-topik
aktual yang berhubungan dengan kondisi geografis dan pelestarian sumber daya manusia di
Indonesia. Peserta didik diajak mengaitkan dengan tema-tema terdahulu di kelas VII
terutama tentang fitur geografis, kehidupan awal masyarakat Indonesia, dan kebutuhan
manusia. Peserta didik memperoleh informasi bahwa kondisi geografis di Indonesia
memiliki kaitan erat dengan berbagai aspek kehidupan masyarakat Indonesia. Dalam
kerangka ke-IPS-an, tema ini mengembangkan kemampuan peserta didik dalam
menganalisis pengaruh proses gografis terhadap keragaman sosial budaya masyarakat
Indonesia. Pemanfaatan sumber daya alam perlu dilakukan dengan penuh kebijaksanaan
demi memberikan kesejahteraan kepada bangsa Indonesia masa sekarang dan yang akan
dating. Karena itu diperlukan sumber daya manusia yang berkualitas agar bangsa Indonesia
dapat membangun bangsa secara mandiri dan bermartabat. Untuk hal tersebut peran
berbagai lembaga sosial sangat penting dalam mewujudkan pemanfaatan sumber daya alam