Page 70 - MODUL KIMIA
P. 70

6.7 JENIS-JENIS LARUTAN

                        Larutan  tidak  terbatas  pada  sistem  cairan  dapat  juga  berupa  padatan  atau  gas.udara  di
                 atmosfer adalah contoh larutan sistem gas(pelarut dan terlarut berwujud gas ). Logam kuningan adalah

                 contoh sistem larutan padat (campuran tembaga dan seng). Dengan demikian terdapat bermacam-

                 macam  larutan.  Larutan  dapat  digolongkan  berdasarkan  wujud  pelarut,  daya  hantar  listrik,  tingkat
                 kejenuhan, zat terlarut dan fase zat terlarut dan pelarutnya.


                 1. Jenis-Jenis Larutan Berdasarkan Wujud Pelarutnya

                        Jenis-jenis larutan berdasarkan wujud pelarutnya dibagi menjadi 3 yaitu, larutan cair, larutan
                 padat dan larutan gas. Larutan cair adalah larutan yang wujud pelarut(solven) berupa zat cair. Contoh

                 larutan cair antara lain larutan gula,larutan garam,dan sebagainya. Larutan padat adalah larutan yang
                 wujud  pelarutnya  berupa  zat  padat.contoh  larutan  padat  adalah  emas  22  karat  yang  merupakan

                 campuran homogen antara emas dan perak atau logam lain. Sedangkan larutan gas adalah larutan

                 yang  wujud  pelarutnya  berupa  zat  gas.contoh  larutan  gas  adalah  udara  yang  kita  hirup  sehari-hari
                 untuk bernafas.


                 2. Jenis-Jenis Larutan Berdasarkan Zat Terlarutnya
                        Jenis-jenis  larutan  berdasarkan  zat  terlarutnya  dibagi  menjadi  2  yaitu,  larutan  pekat  dan

                 larutan encer. Larutan pekat adalah larutan yang mengandung relatif lebih banyak solute dibandingkan

                 solvent.  Sedangkan  larutan  encer  adalah  larutan  yang  mengandung  relatif  lebih  sedikit  solute
                 dibandingkan solvent.


                 3. Jenis-Jenis Larutan Berdasarkan Fase Zat Terlarut dan Pelarutnya

                     Jenis-jenis larutan berdasarkan fase zat terlarut dan pelarutnya terbagi menjadi beberapa bagian
                 sebagai berikut.

                    Larutan gas dalam gas, contohya: udara.
                    Larutan gas dalam cairan,contohnya: air terkarbonisasi (CO2 dalam air).

                    Larutan gas dalam padatan,contohnya: hidrogen dala logam(platina).

                    Larutan cairan dalam gas,contohnya: uap air di udara.
                    Larutan cairan dalam cairan,contohnya:Alkohol dalam air(bir).

                    Larutan cairan dalam padatan,contohnya:air dalam kayu,air dalam buah-buahan,dan sebagainya.
                    Larutan padat dalam gas,contohnya:bau atau aroma.

                    Larutan padat dalam cairan,contohnya : air gula.
                    Larutan padat dalam padatan,contohnya :baja(campuran besi dan karbon).


                 4. Larutan Ideal dan Non-Ideal


                                                                                                         66
   65   66   67   68   69   70   71   72   73   74   75