Page 4 - bahan ajar spldv new
P. 4
D. Petunjuk Bagi Peserta Didik untuk Mempelajari Bahan Ajar
Untuk memperoleh hasil belajar maksimal dalam menggunakan modul ini,
maka langkah-langkah yang perlu dilaksanakan antara lain:
➢ Bacalah dan pahami secara seksama uraian – uraian materi yang ada
pada masing – masing kegiatan belajar.
➢ Kerjakan tes formatif untuk mengetahui seberapa besar tingkat
pemahaman terhadap materi.
II. Pendahuluan terdiri dari
A. Deskripsi singkat atau gambaran umum tentang cakupan materi
Pada pertemuan ini adalah sebagai berikut:
- Peserta didik akan belajar mengenai menyelesaikan SPLDV dengan
menggunakan metode eliminasi.
- Peserta didik akan belajar mengenai menyelesaikan SPLDV dengan
menggunakan metode substitusi.
- Peserta didik akan belajar mengenai menyelesaikan SPLDV dengan
menggunakan metode campuran.
B. Manfaat
Dengan mempelajari materi menyelesaikan SPLDV dengan metode
eliminasi, substitusi, dan metode campuran diharapkan peserta didik
mampu menemukan penyelesaian atau solusi dari masalah terkait SPLDV
dengan menggunakan salah satu metode tersebut.
C. Tujuan pembelajaran
1. Setelah melakukan diskusi (Condition), peserta didik (Audience)
mampu menganalisis penyelesaian sistem persamaan linier dua
variabel menggunakan metode eliminasi (Behaviour) dengan benar
(Degree).
2. Setelah melakukan diskusi (Condition), peserta didik (Audience)
mampu menganalisis penyelesaian sistem persamaan linier dua
variabel menggunakan metode substitusi (Behaviour) dengan benar
(Degree).
3. Setelah melakukan diskusi (Condition), peserta didik (Audience)
mampu menganalisis penyelesaian sistem persamaan linier dua
variabel menggunakan metode campuran (Behaviour) dengan benar
(Degree).
4. Setelah mengikuti proses pembelajaran dengan diskusi dan tanya jawab
(Condition), peserta didik (Audience) mampu menganalisis
penyelesaian sistem persamaan linier dua variabel terkait masalah
kehidupan sehari-hari menggunakan metode eliminasi (Behaviour)
dengan tepat (Degree).