Page 17 - Flipbook Mata Kuliah Genetika - Materi Genetika
P. 17
Gambar 9. Struktur molekul DNA: a) struktur heliks ganda, b) struktur kimia
parsial DNA
B. Bentuk DNA: Struktur Heliks Ganda (Double Helix)
DNA berbentuk seperti tangga berpilin atau dikenal sebagai heliks
.
ganda/double helix Struktur heliks ganda ini pertama kali ditemukan oleh
James Watson dan Francis Crick pada tahun 1953. Beberapa aspek penting
dari heliks ganda DNA adalah:
• Dua untai DNA saling melilit satu sama lain dalam arah yang berlawanan
(antiparalel).
• Pasangan basa membentuk “tangga” yang dikelilingi oleh tulang
punggung fosfat dan gula.
• Struktur heliks ini distabilkan oleh ikatan hidrogen antara pasangan basa.
12