Page 95 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 JUNI 2020
P. 95

"Tapi, tanggapan mereka proses pencairan insentif sedang mengalami antrean tinggi," ujar dia.

              Hal  yang  sama  juga  dialami  oleh  Ruswandi  (22).  Ruswandi  mengatakan,  dirinya  belum
              menerima dana insentif bulan pertama yang seharusnya cair bulan ini.

              Padahal, dirinya sudah menyelesaikan pelatihan yang membutuhkan waktu selama satu bulan.

              "Saya  sudah  melaksanakan  pelatihannya  dan  mendapatkan  sertifikatnya,  infonya  sih  masih
              dalam proses evaluasi, cuma saya kurang tahu sampai kapan," ujar dia.

              Ruswandi mengaku mendaftar program Kartu Prakerja yang merupakan program kampanye
              andalan Presiden Joko Widodo untuk menambah kemampuan sekaligus penghasilan tambahan.

              Pasalnya, dirinya kini tengah kehilangan sumber penghasilan utamanya akibat pandemi Covid-
              19.
              "Saya  harus  membiayai  keluarga  juga,  jadi  saya  memanfaatkan  program  ini  juga  selama
              pandemi," ujar dia.

              Adapun dalam surat elektronik atau e-mail yang dikirimkan kepada peserta Kartu Prakerja, pihak
              layanan  konsumen  program  menyatakan  saat  ini  sistem  Kartu  Prakerja  sedang  mengalami
              antrean tinggi.

              Pihak Kartu Prakerja pun meminta peserta yang belum menerima insentif untuk bersabar atas
              ketidaknyamanan tersebut.

              Adapun dalam media sosial Instagram @prakerja.go.id, pihak Kartu Prakerja menyatakan saat
              ini proses pencairan insentif tengah ditunda.
              "Mohon maaf, saat ini proses pencairan insentif masih ditunda hingga evaluasi selesai dilakukan.
              Mohon dapat ditunggu info selanjutnya ya," tulis mereka.

              Sebagai informasi, program Kartu Prakerja sudah meloloskan 680.918 peserta pada gelombang
              I hingga III.

              Pemerintah  sendiri  menargetkan  pembukaan  pendaftaran  hingga  November  2020  untuk
              menjaring 5,6 juta peserta.

              Setiap peserta akan mendapatkan manfaat Rp 3,55 juta per peserta dengan total anggaran
              mencapai Rp 20 triliun.

              Adapun rincian anggarannya, Rp 1 juta diberikan dalam bentuk voucer untuk membeli paket
              pelatihan.

              Selanjutnya, insentif sebesar Rp 600.000 per bulan selama empat bulan. Sisanya uang survei
              masing-masing Rp 50.000 untuk tiga kali survei.

              Tuai Polemik  Sejak pertama kali dibuka pendaftarannya pada 11 April 2020, Kartu Prakerja
              2020 menuai polemik di masyarakat.
              Program  yang  tujuan  utamanya  untuk  mengurangi  angka  pengangguran  ini  dipercepat
              pelaksanaannya untuk mengurangi dampak ekonomi dari wabah virus corona atau Covid-19.

              Kartu Pekerja sendiri merupakan salah satu janji kampanye Presiden Joko Widodo ( Jokowi)
              saat Pilpres 2019.

              Dia menjanjikan pengangguran bisa mendapatkan insentif dan diberikan pelatihan secara gratis
              bersertifikat.
   90   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100