Page 194 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 6 APRIL 2020
P. 194

Title          PEMERINTAH MATANGKAN RENCANA PULANGKAN WNI PEKERJA DARI MALAYSIA
               Media Name     liputan6.com
               Pub. Date      03 April 2020
                              https://www.liputan6.com/news/read/4218219/pemerintah-matangkan-rencan a-
               Page/URL
                              pulangkan-wni-pekerja-dari-malaysia
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive

















               Pemerintah mempertimbangkan untuk memulangkan para pekerja migran dan ABK
               kapal pesiar ke Indonesia, khususnya Malaysia, lantaran terkena imbas karantina
               suatu negara akibat wabah Covid-19.


               "Perlu strategi penanganan yang tepat lantaran banyaknya jumlah PMI dan ABK
               yang dipulangkan," kata Menko PMK Muhadjir Effendy saat memimpin Rapat Tingkat
               Menteri (RTM) membahas Strategi Penerimaan PMI dan ABK bersama Menteri,
               Kepala Lembaga, dan Kepala Daerah via video conference, Kamis, 2 April 2020.


               Menurut dia, pemerintah terus mengupayakan masuknya para pekerja tersebut ke
               tanah air dalam pengawasan ketat dan sesuai protokol kesehatan.


               "Mereka yang masuk, akan dipastikan dalam kondisi sehat dan negatif Covid-19,"
               jelas Muhadjir.


               Menurut dia, kebijakan ini akan dipikir matang-matang.

               "Kebijakan ini merupakan upaya pemerintah untuk melindungi warganya sekaligus
               meminta kesadaran WNI untuk sementara tidak kembali ke Indonesia dalam situasi
               masih tingginya penyebaran Covid-19 di Indonesia," pungkasnya.


























                                                      Page 193 of 274.
   189   190   191   192   193   194   195   196   197   198   199