Page 145 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 21 OKTOBER 2019
P. 145

Title          BPJSTK SEMARANG PEMUDA MANJAKAN PENERIMA KLAIM
               Media Name     jateng.antaranews.com
               Pub. Date      19 Oktober 2019
                              https://jateng.antaranews.com/berita/270062/bpjstk-semarang-pemuda-man jakan-
               Page/URL
                              penerima-klaim
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive




































               Semarang - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang Pemuda  memanjakan
               penerima klaim jaminan hari tua (JHT) dengan mendatangi ke rumah peserta yang
               tengah sakit.

                Tim BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang Pemuda datang ke rumah Asroi yang
               beralamat di Jalan Tapak, Kecamatan Tugu, Semarang, Jumat (18/10).

                "Asroi, telah didaftarkan perusahaannya sebagai penerima jaminan sosial
               ketenagakerjaan sejak dia bekerja tahun 1997," kata Herni Hartati selaku Pps
               Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang Pemuda.

                Herni menjelaskan bahwa sebelumnya anak Asroi datang ke kantor untuk
               mengajukan pencairan klaim JHT karena Asroi sudah tidak bekerja sejak 2018.

                Asroi yang ditemui tengah berbaring menceritakan dirinya sudah tidak lagi bekerja
               sebagai  security  di perusahaannya karena penyakit Diabetesnya telah merenggut
               kaki kanannya yang harus diamputasi.

                "Kalau tidak diamputasi, kasihan istri dan anak saya harus membersihkan luka saya
               terus-menerus. Ini baru saja selesai dioperasi," kata Asroi menceritakan kondisinya
               kepada tim BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang Pemuda.





                                                      Page 144 of 329.
   140   141   142   143   144   145   146   147   148   149   150