Page 119 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 APRIL 2020
P. 119

Title          POLDA JABAR AKAN BUBARKAN AKSI MAY DAY DI TENGAH PANDEMI CORONA
               Media Name     okezone.com
               Pub. Date      26 April 2020
                              https://news.okezone.com/read/2020/04/26/525/2205234/polda-jabar-akan- bubarkan-
               Page/URL
                              aksi-may-day-di-tengah-pandemi-corona
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive













               Biasanya menyambut awal bulan Mei, para pekerja bakal turun ke jalan melakukan
               aksi. Kegiatan tersebut lebih dikenal dengan sebutan May Day atau Hari Buruh yang
               diperingati setiap 1 Mei.

               Namun tahun ini, khususnya di Provinsi Jawa Barat, dipastikan tidak ada May Day.
               Kepolisian bahkan mengancam membubarkan massa aksi serta akan menjatuhi
               sanksi pidana hingga dengan denda jika tetap memaksakan turun ke jalan.

               "Jika berkeras, (kita) menerapkan dengan undang-undang," kata Kabid Humas
               Polda Jabar Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso di Kota Bandung, Minggu
               (26/4/2020).

               Undang-undang yang dimaksud yakni UU Karantina Wilayah yang ancaman
               hukumannya 1 tahun penjara dan denda Rp100 juta.

               "Status sekarang kan masih dengan karantina kesehatan," ucap dia.

               Dengan begitu, imbau Erlangga, kelompok buruh diharapkan memahami kondisi
               wabah corona saat ini, di mana Jabar juga sedang melaksanakan pembatasan sosial
               berskala besar (PSBB).

               "Untuk teman-teman buruh di dalam menyikapi ini, ini kan kita semua merasakan
               bahwa ini wabah yang memang harus kita hindari dengan cara tidak berkumpul.
               Nah dengan melakukan kegiatan unjuk rasa berarti potensi persebaran kan semakin
               tinggi," kata dia.

               Ditanya terkait izin, ia memastikan jajaran polres maupun poltrestabes di wilayah
               hukum Polda Jabar tidak akan ada yang memberikannya. Itu juga sudah sesuai
               instruksi Mabes Polri.

               "Mabes Polri sudah menyampaikan tidak akan mengeluarkan izin kegiatan
               penyampaian pendapat," pungkasnya.






                                                      Page 118 of 254.
   114   115   116   117   118   119   120   121   122   123   124