Page 154 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 06 MEI 2020
P. 154

Title          DESAKAN UNTUK KPK SELIDIKI PROGRAM KARTU PRAKERJA
               Media Name     republika.co.id
               Pub. Date      05 Mei 2020
                              https://republika.co.id/berita/q9um15409/desakan-untuk-kpk-selidiki-pr ogram-kartu-
               Page/URL
                              prakerja
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive













               KPK diminta segera melakukan proses penyelidikan atau setidaknya pengumpulan
               bahan keterangan (Pulbaket) atas dugaan korupsi dalam program Kartu Prakerja
               yang menelan anggaran hingga Rp5,6 triliun. Permintaan itu disampaikan langsung
               oleh Koordinator Masyarakat Antikorupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman saat
               mendatangi Gedung KPK, Senin (4/5).

               "Saya meminta KPK sudah memulai melakukan proses penyelidikan atau setidaknya
               pengumpulan bahan atau keterangan," kata Boyamin.


               Boyamin mengatakan, permintaan untuk dilakukannya penyelidikan disampaikan
               lantaran saat ini telah ada pembayaran secara lunas program pelatihan peserta
               Kartu Prakerja gelombang I dan gelombang II. Dengan demikian, jika ada dugaan
               korupsi, seperti mark-up, KPK dapat langsung bekerja.

               "Setidak-tidaknya memulai pengumpulan bahan dan keterangan. Hal ini berbeda
               dengan permintaan kami sebelumnya yang sebatas permintaan pencegahan
               dikarenakan belum ada pembayaran pelatihan Kartu Prakerja," tutur Boyamin.

               Kepada dua analis Pengaduan Masyarakat yang ditemuinya di Gedung KPK, Boyamin
               mengaku telah memberikan keterangan tambahan disertai contoh kasus perkara lain
               dugaan penunjukan delapan mitra platform digital yang diduga tidak sesuai
               ketentuan pengadaan barang dan jasa dalam bentuk kerjasama. Boyamin menduga,
               penunjukan delapan mitra kerja sama pelatihan kartu prakerja tidak melalui beauty
               contest, tidak memenuhi persyaratan kualifikasi administrasi dan teknis.


               "Karena sebelumnya tidak diumumkan syarat-syarat untuk menjadi mitra, sehingga
               penunjukan delapan mitra juga diduga melanggar ketentuan dalam bentuk
               persaingan usaha tidak sehat atau monopoli," katanya.

               Selain itu, dengan kisaran biaya pelatihan antara Rp 200 ribu hingga Rp 1 juta,
               Boyamin menilai, pelatihan yang diberikan oleh delapan mitra Kartu Prakerja juga
               terbilang mahal jika didasarkan pada ongkos produksi materi dan dibandingkan
               dengan gaji guru atau dosen dalam melakukan proses belajar mengajar di kelas
               tatap muka. Bahkan, angka tersebut lebih mahal jika dibandingkan dengan





                                                      Page 153 of 184.
   149   150   151   152   153   154   155   156   157   158   159