Page 64 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 09 OKTOBER 2019
P. 64
Title SAAT WARGA DESA SEMAKIN SADAR JAMINAN SOSIAL KETENAGAKERJAAN
Media Name republika.co.id
Pub. Date 08 Oktober 2019
https://nasional.republika.co.id/berita/pz261t430/saat-warga-desa-sema kin-sadar-
Page/URL
jaminan-sosial-ketenagakerjaan
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Peristiwa kecelakaan kendaraan roda dua yang dialami oleh anak laki-laki Leonora
(44 tahun), saat berangkat dari rumah ke tempat kerjanhya membuatnya sadar
tentang arti jaminan sosial ketenagakerjaan. Karena, setiap pekerjaan memiliki
risikonya sendiri dan dengan jaminan sosial ketenagakerjaan bias menutupi biaya
risiko pekerjaan tersebut.
"Anak pernah celaka saat naik motor saat menuju tempat kerja. Anak saya hanya
dibawa ke pengobatan alternatif di kampung padahal dia lumayan menderita cidera
yang lumayan berat dan harus dirawat di rumah sakit," kata Leonora, warga Desa
Pulutan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, saat menceritakan pengalamannya,
Selasa (8/10).
Karena itu, begitu dia mendapatkan penyuluhan dari kepala desa tentang
pentingnya ikut jaminan sosial ketenagakerjaan yang diselenggarakan oleh BPJS
Ketenagakerjaan, maka dia pun mengikutkan dirinya sendiri, suaminya, dan kedua
anaknya. Karena, meski Leonora bekerja sebagai pedagang warung, suaminya
tukang ojek, dan kedua anaknya bekerja di proyek bangunan, tetap harus
mendapatkan perlindungan ketenagakerjaan.
"Sekarang saya ikut. Sebulan hanya bayar Rp 16.800 untuk satu orang tapi manfaat
yang didapat banyak yaitu jaminan kecelakaan kerja. Kita jaga-jaga meskipun kita
tak menginginkan sesuatu yang buruk ketika sedang bekerja," kata Leonora.
Leonora merupakan satu dari ratusan pekerja bukan penerima upah di Desa Pulutan
yang sudah mengikuti BPJS Ketenagakerjaan. Atas kesadaran warga tersebut, desa
ini ditetapkan menjadi Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan oleh BPJS
Ketenagakerjaan dan Pemerintah Kabupaten Minahasa.
Menurut Bupati Minahasa Royke Octavian Roring, Desa Pulutan adalah desa ketujuh
di Minahasa yang ditetapkan sebagai desa sadar jaminan sosial. Karena, warga desa
ini menyadari betapa pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan.
"Kalau dihitung-hitung, kita Cuma bayar Rp 16.800 per orang tapi manfaatnya
sangat banyak sekali," kata Royke dalam sambutannya saat acara penetapan Desa
Pulutan sebagai Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan di Desa Pulutan,
Kabupaten Minahasa, Selasa (8/10).
Page 63 of 66.

