Page 413 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 11 NOVEMBER 2021
P. 413

Judul               Lolos Jadi Peserta Kartu Prakerja? Segera Beli Pelatihan Sebelum 30
                                    November 2021
                Nama Media          kompas.com
                Newstrend           Kartu Pra Kerja
                Halaman/URL         https://money.kompas.com/read/2021/11/10/091148926/lolos-jadi-
                                    peserta-kartu-prakerja-segera-beli-pelatihan-sebelum-30-november
                Jurnalis            Fika Nurul Ulya
                Tanggal             2021-11-10 09:11:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan

              Peserta  yang  lolos  seleksi  Kartu  Prakerja  gelombang  22  harus  membeli  pelatihan  sebelum
              tanggal  30  November  2021.  Sebab,  pembelian  pelatihan  untuk  mencairkan  insentif  hanya
              berlaku hingga 30 hari pertama sejak diumumkan lolos seleksi. Jika tidak membeli pelatihan,
              peserta akan masuk daftar hitam kepesertaan Kartu Prakerja.


              LOLOS JADI PESERTA KARTU PRAKERJA? SEGERA BELI PELATIHAN SEBELUM 30
              NOVEMBER 2021

              Peserta  yang  lolos  seleksi  Kartu  Prakerja  gelombang  22  harus  membeli  pelatihan  sebelum
              tanggal 30 November 2021.

              Sebab, pembelian pelatihan untuk mencairkan insentif hanya berlaku hingga 30 hari pertama
              sejak diumumkan lolos seleksi. Jika tidak membeli pelatihan, peserta akan masuk daftar hitam
              kepesertaan Kartu Prakerja.

              "Bagi Sobat Prakerja yang sudah lolos gelombang 22 namun belum membeli pelatihan segera
              beli pelatihan pertamamu sekarang juga. Kamu hanya punya waktu hingga 30 November 2021
              untuk  membeli  pelatihan  dan  menghabiskan  saldo  pelatihan  kamu,"  tulis  manajemen  Kartu
              Prakerja dalam Instagram @prakerja.go.id, Selasa (2/11/2021).

              Adapun jika kepesertaan dicabut gara-gara tidak membeli pelatihan pertama sesuai waktu yang
              ditentukan, peserta tidak bisa mendapat insentif dari pemerintah. Pembelian pelatihan adalah
              salah satu syarat peserta bisa mendapat insentif Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan.

              "Setelah kepesertaan dicabut, Sobat tidak bisa ikut seleksi gelombang lagi," tulis PMO.

              Saat ini, ada 7 platform pelatihan yang sudah menjalin kerja sama dengan Kartu Prakerja yaitu
              Bukalapak,  Kemnaker,  Mau  Belajar  Apa,  Pijar  Mahir,  Pintaria,  Karier.mu  Sekolah.mu,  dan
              Tokopedia. Peserta bisa memilih pelatihan di salah satu platform.


                                                           412
   408   409   410   411   412   413   414   415   416   417