Page 146 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 21 FEBRUARI 2020
P. 146
Title CUTI HAMIL BAKAL DIHAPUS? INI KATA BU MENTERI...
Media Name wartaekonomi.co.id
Pub. Date 20 Februari 2020
https://www.wartaekonomi.co.id/read272994/cuti-hamil-bakal-dihapus-ini -kata-bu-
Page/URL
menteri
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menegaskan pemerintah tidak menghapus
cuti melahirkan karena masih ada tercantum di Undang-Undang 13 tahun 2003
tentang Ketenagakerjaan.
"Itu tidak dihapus. Cuti hamil, cuti haid, cuti menikahkan dan cuti menikah itu ada di
ketentuan UU 13 tahun 2003," kata Menaker di Jakarta, Kamis.
Dalam UU tersebut, kata dia, tepatnya pada pasal 93 tercantum hal yang mengatur
persoalan cuti. Apabila masih eksis dan tidak diatur dalam omnibus law berarti tetap
berlaku.
Ia mengatakan persoalan cuti melahirkan, haid menikah atau menikahkan memang
tidak tertulis di dalam Rancangan Undang-Undang (RUU) Cipta Kerja.
"Mungkin ini yang agak banyak mengatakan kalau UU Cipta Kerja menghapus cuti
melahirkan itu tidak benar," kata dia.
Oleh karena sebab itu, ia meluruskan apabila ada poin-poin undang-undang yang
masih eksis dan tidak diatur dalam omnibus law maka tetap berlaku meskipun tidak
tertulis di RUU Cipta Kerja.
Page 145 of 174.

