Page 554 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 NOVEMBER 2021
P. 554

Lebih lanjut Taqwallah mengatakan, upaya pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di
              Aceh masih menyisakan banyak tantangan dan ruang yang menjadi PR untuk dituntaskan secara
              bersama-sama.  "Tantangan  itu,  tak  dapat  diselesaikan  sendiri  oleh  Pemerintah  Aceh,  tanpa
              dukungan dari seluruh lembaga keuangan Syariah, para pihak lainnya, dan masyarakat secara
              umum," tutur Taqwallah.

              "Kami meyakini, berbagai tantangan tersebut tidaklah berat jika kita selalu bersama-sama dalam
              membahas solusinya. Yang terpenting adalah adanya komitmen, seperti yang telah ditunjukkan
              oleh banyak lembaga keuangan di Aceh, termasuk BPJS Ketenagakerjaan," ujar Taqwallah.

              Pada kesempatan itu, Taqwallah juga menyampaikan harapan pemerintah Aceh terkait peran
              penuh dari BPJS Ketenagakerjaan untuk terus ambil bagian dalam membantu Pemerintah Aceh
              dalam memajukan ekonomi Syariah dan pembangunan Aceh secara umum, serta turut andil
              dalam pengembangan ekonomi dan keuangan Syariah Nasional.

              Acara launching layanan syariah BPJS Ketenagakerjaan itu turut diikuti secara virtual oleh Menteri
              Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, Muhadjir Effendy dan Menteri
              Ketenagakerjaan  RI,  Ida  Fauziyah.  Selain  itu  hadir  juga  secara  langsung  Deputi  Bidang
              Koordinasi Peningkatan Kesejahteraan Sosial, Andi Megantara, beserta jajaran dari Kementerian
              Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

              Sementara  itu  sejumlah  petinggi  BPJS  Ketenagakerjaan  juga  mengikuti  kegiatan  itu  secara
              langsung di Gedung Amel Convention Hall. Di antaranya Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan,
              Anggoro Eko Cahyo, Ketua Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan, Muhammad Zuhri, Ketua
              Penasehat Syariah BPJS Ketenagakerjaan M. Cholil Nafis, Direktur Perencanaan Strategis dan
              Teknologi Informasi BPJS Ketenagakerjaan Pramudya Iriawan, serta sejumlah petinggi lainnya.
              Selain itu turut hadir anggota DPRA, kepala SKPA.









































                                                           553
   549   550   551   552   553   554   555   556   557   558   559