Page 58 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 16 APRIL 2020
P. 58
pemerintah yakni PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar.
"Kami percaya dampak dari penutupan toko akan semakin mempengaruhi laba
bersih perusahaan karena masih ada beban yang harus dikeluarkan. Saat ini RALS
juga sedang berdiskusi dengan beberapa pemilik bangunan, termasuk Jakarta
Intiland sebagai perusahan terafiliasi untuk bernegosiasi tentang biaya sewa,"
ungkapnya.
Pendapatan perseroan juga diprediksi bertumbuh tipis pada momentum Idul Fitri
tahun ini sejalan dengan perpanjangan status darurat virus corona dari 29 Februari
hingga 29 Mei 2020. Di sisi lain, pemerintah juga mengeluarkan stimulus sosial
sebesar Rp110 triliun untuk kebutuhan pokok.
Hal ini akan membuat daya beli konsumen untuk pembelian pakaian melemah
namun meningkat untuk pembelian bahan pokok dari lini supermarketnya. Terlebih
karena orang yang berbelanja di ritel Ramayana adalah masyarakat menengah ke
bawah yang kemungkinan masih akan berbelanja pada musim Lebaran tahun ini.
Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : phk ramayana aksi emiten
Editor : Hafiyyan Bisnis Indonesia bersama 3 media menggalang dana untuk
membantu tenaga medis dan warga terdampak virus corona yang disalurkan melalui
Yayasan Lumbung Pangan Indonesia (Rekening BNI: 200-5202-055).
Page 57 of 219.

