Page 110 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 DESEMBER 2019
P. 110

nantinya bakal menjadi dasar untuk menetapkan upah minimum ditambah inflasi
               dan pertumbuhan ekonomi.

               "Itu komponennya ada makanan dan minuman, perumahan, sandang, pendidikan
               dan lain-lain. Ada 7 komponen. Di dalam 7 komponen itu ada 60 jenis yang tiap 5
               tahun harus ditinjau kembali," kata dia.

               Dia mengatakan, di era sebelumnya, penghitungan KHL dilakukan kurang tepat.
               Sebab, penentuan KHL dilakukan setelah tim yang ditugaskan selesai survei pada
               kebutuhan para buruh di lapangan. Salah satunya soal besaran harga dalam
               komponen di KHL.

               Padahal, seharusnya, kata Dinar, jenis-jenis KHL disepakati dulu sebelum survei
               dilakukan. Misalnya, disepakati dulu jenis beras dan daging apa yang mau jadi
               acuan kebutuhan para buruh.

               "Bukannya survei dulu baru sepakat. Itu kesalahan kita. Jadi masing-masing hitung
               itu kadang salah satu enggak terima. Itu yang enggak pas sehingga kita hitung
               ramai karena sudah ada BPS. (Badan Pusat Statistik)," kata dia.

               Jika merujuk ke tahun-tahun sebelumnya, nama KHL selalu berubah, mengikuti
               kebutuhan dan perkembangan zaman. Misalnya, dulu ada Kebutuhan Fisik Minimum
               (KFM) saat kebutuhan memasak para pekerja Indonesia menggunakan kayu bakar.
               Setelah ada minyak tanah, namanya berubah menjadi KHM hingga sekarang
               berubah menjadi KHL saat kebutuhan memasak dipenuhi dengan gas dan kompor
               listrik sebagai salah satu contohnya.

               Sementara pada 2022, kata Dinar, kenaikan UMP bakal kembali menggunakan
               formulasi UMP 2021, inflasi, dan pertumbuhan ekonomi.

               "Nah formula nanti dipakai 2022. Jadi ini KHL untuk kembalikan awal lagi pada
               2015," terangnya.





























                                                      Page 109 of 110.
   105   106   107   108   109   110   111