Page 132 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 23 JANUARI 2020
P. 132

Title          WIRANTO TURUN TANGAN KAMPANYE RUU CILAKA, TERMASUK KE SERIKAT BURUH
               Media Name     tirto.id
               Pub. Date      22 Januari 2020
               Page/URL       https://tirto.id/wiranto-turun-tangan-kampanye-ruu-cilaka-termasuk-ke- serikat-buruh-
                              eujb
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive








               Wiranto akan mendatangi banyak pihak untuk bicara soal RUU Cipta Lapangan
               Kerja, termasuk ke serikat buruh Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Wiranto
               memastikan akan turun tangan membantu pemerintah berkampanye soal RUU Cipta
               Lapangan Kerja (Cilaka). Peraturan yang termasuk omnibus law ini jadi RUU
               Prioritas 2020.

               Wiranto mengatakan membantu pemerintah mempercepat RUU Cilaka termasuk
               "kewajiban" Wantimpres. Baginya ini penting karena peraturan tersebut "diterima
               salah" banyak orang.

               Banyak pihak, terutama para pekerja, memang menolak peraturan ini. Para buruh
               merasa RUU Cilaka hanya akan membuat mereka semakin rentan karena
               menghapus banyak hak-hak yang diatur dalam UU 13/2003 tentang
               Ketenagakerjaan.

               Wiranto mengaku akan "melakukan banyak kunjungan" ke "berbagai kalangan"
               untuk bicara soal peraturan ini. "Kami jemput bola, enggak akan menunggu di
               kantor," katanya.

               Beberapa yang ia sebut akan dikunjungi adalah kantor media, universitas, dan
               lembaga kajian. "Kemudian juga para pemerhati kementerian/lembaga lain yang
               kira-kira terkait." Ia juga menyebut akan berdialog dengan serikat buruh.

               "Pasti semua elemen masyarakat yang kami anggap perlu didengar masukannya,
               kami dengar aspirasinya, kami dengar harapannya, itu kami datangi," kata mantan
               menteri itu..

               Baca juga artikel terkait OMNIBUS LAW atau tulisan menarik lainnya Andrian
               Pratama Taher

               (tirto.id - Hukum ) Reporter: Andrian Pratama Taher Penulis: Andrian Pratama Taher
               Editor: Rio Apinino










                                                      Page 131 of 152.
   127   128   129   130   131   132   133   134   135   136   137