Page 23 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 28 OKTOBER 2019
P. 23
Dalam kunjungannya menyapa staf dan pegawai, Menteri Ida selalu diajak foto-foto
dan disambut antusias. "Ibu, foto-foto dulu. Ibu, boleh selfie," ucap para staf dan
karyawan. "Ayo-ayo. Monggo," jawab Ida spontan.
Seusai foto, Menteri Ida selalu menasehati untuk semangat bekerja dan siap
melayani rakyat. Para staf dan pegawai kompak menjawab, "Siap laksanakan".
Agenda kunjungan silaturrahim Menaker langsung ke ruang kerja staf dan pegawai
ini dimaksudkan untuk mengenal lebih dekat dan membangun kekompakan team
work.
"Saya ingin tugas menciptakan lapangan kerja ini harus disadari semua pihak di
Kementerian ini. Maka, untuk memudahkan langkahnya, kekompakan itu adalah
kunci utamanya. Itu sebabnya saya menyapa langsung mereka untuk lebih
bersemangat dalam bekerja, membuat terobosan dan tulus melayani rakyat," kata
mantan anggota DPR empat periode ini.
Page 22 of 146.

