Page 70 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2019
P. 70
Title REVISI UU KETENAGAKERJAAN DINILAI KEBIRI HAK BURUH
Media Name gatra.com
Pub. Date 25 Juli 2019
https://www.gatra.com/detail/news/432514/politic/revisi-uu-ketenagaker jaan-dinilai-
Page/URL
kebiri-hak-buruh
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) DKI Jakarta menuntut pemerintah
membatalkan rencana revisi Undang-Undang (UU) Nomor 13 Tahun 2003 tentang
ketenagakerjaan. Menurut mereka, akan banyak poin dalam UU tersebut yang dapat
merugikan kaum buruh.
"Kami FSPMI DKI Jakarta menolak dengan tegas terkait dengan rencana revisi
Undang-Undang (UU) Nomor 13 Tahun 2003 tentang ketenagakerjaan. Ada 77 pasal
yang rencananya akan direvisi. Hampir 60% sangat merugikan kami kaum buruh,"
ungkap Mubarok, koordinator aksi saat diwawancarai di depan Balai Kota DKI
Jakarta, Kamis (25/7).
Hari ini, FSPMI DKI Jakarta menggelar aksi di depan kantor Anies Baswedan.
Mereka meminta Pemprov DKI agar memberikan perlindungan ketenagakerjaan jika
UU tersebut direvisi.
"Memang betul ada kekurangan di undang-undang itu, nah Undang-indang itu harus
diperbaiki, tapi bukan justru dikebiri seperti ini hak-hak buruh. Nah makanya kita
hari ini menyampaikan pesan ke Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan," katanya.
Page 69 of 121.

