Page 139 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 30 APRIL 2020
P. 139

"Sehingga dari awal total anggaran kartu prakerja yang kita rencanakan 10 triliun
               menjadi 20 triliun dengan kita melakukan relokasi terhadap bentuk atau skema
               kartu  prakerja  ini yang akhirnya kita mendorong lebih bantuan sosialnya," kata dia.


               "Kartu prakerja sebelumnya tidak pernah masuk ke dalam kelompok yang kita
               kelompokkan di dalam bantuan sosial manapun karena selama ini bantuan sosial
               yang kita dorong itu untuk 25 persen masyarakat terbawah bahkan saat ini kita
               naikkan menjadi 40 persen masyarakat ke bawah para peserta kartu pra kerja ini
               tidak di dalam 25 persen kelompok masyarakat terbawah tersebut. Jadi kita ambil
               kelompok ini supaya dimasukkan ke dalam kartu prakerja," dia menambahkan.

               Dia menambahkan, meski saat ini kartu prakerja menjadi semi bantuan sosial dari
               pemerintah, namun tidak menghilangkan esesnsi daripada kartu prakerja itu sendiri.
               Sebab, penerima manfaat kartu prakerja ini tetap harus melewati pelatihan sebelum
               mendapatkan insentif dari pemerintah.

               Deputi Bidang Kependudukan dan Ketenagakerjaan Kementerian PPN/Bappenas,
               Pungky Sumadi menambahkan, awalnya kartu prakerja ini didesain bukan bagian
               dari jaminan sosial, tetapi program pembangunan biasa di bidang ketenagakerjaan.
               Program dicanangkan pemerintah ini pun untuk melengkapi program yang sedang
               berjalan dan sudah berjalan berpuluh-puluh tahun dilaksanakan Kementerian
               Ketenagakerjaan.

               "Tapi kita juga melihat bahwa barangkali pola yang selama ini berjalan di
               Kemenaker perlu kita perluas. Untuk menjangkau segmen segmen calon pekerja
               baru terutama yang milenial atau mereka yang tiba-tiba di PHK karena urusan
               macam-macam dalam kondisi ekonomi dan negara sedang tidak normal," kata dia.

               Di samping itu, dia juga menilai program kartu prakerja yang kini sudah berubah
               desain itu merupakan suatu paradigma baru di dalam sistem perlindungan sosial
               dunia yang bersifat adaptif. Di mana kerangka kerjanya diubah sesuai dengan
               kebutuhan masyarakat pada saat ini.


               "Sekarang kita sedang mengalami krisis yang luar biasa besar. Oleh karena itu
               adaptasi dari social sistem program perlindungan sosial ini," tandas dia  Reporter:
               Dwi Aditya Putra  Sumber: Merdeka.com.

























                                                      Page 138 of 181.
   134   135   136   137   138   139   140   141   142   143   144