Page 92 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 JULI 2019
P. 92

Raswari menilai, industri seperti PLN harus memperbanyak signage peringatan
               kewaspadaan maupun tanda bahaya di area operasional yang berisiko tinggi. "Harus
               dibuat juga restricted zone dan segmented zone di mana hanya orang dengan
               badge khusus saja yang bisa masuk. Jadi pengawasannya ketat," terangnya.

               Tak ketinggalan pengawasan pun harus disertai sanksi yang tegas agar timbul efek
               patuh dan jera. Contoh di industry oil & gas yang digelutinya, jika ada karyawan
               kilang LNG yang kedapatan membawa korek dan rokok di sakunya, bisa diskors
               selama seminggu. "Namanya juga tercatat di sistem komputer. Jika masih
               melanggar 2-3 kali langsung dipecat. Jadi sangat ketat dan tegas demi keselamatan
               kerja bersama," paparnya.

               Sejumlah saran pun dipaparkan Raswari untuk penerapakan K3 yang holistik di PLN.
               Antara lain pemasangan CCTV di berbagai sudut organisasi dan lapangan agar
               pengawasan dapat berlangsung ketat dan luas. Selain itu PLN juga bisa membuat
               film singkat tentang SOP yang harus dipatuhi orang-orang yang akan masuk fasilitas
               produksinya. Film itu akan diperlihatkan kepada setiap pengunjung baru fasilitas
               produksi.

               "Selain itu sekarang era sertifikat kompetensi, jadi agar pekerja PLN terukur semua
               senior engineer dan senior skill harus dibuatkan sertifikat melalui asosiasi profesi
               sehingga mereka betul-betul profesional di setiap bidangnya. Dengan begitu dia bisa
               meminimalisir risiko karena betul-betul ahli dan ter- record pekerjaannya secara
               profesional," jelasnya.

               ima/R-1.






































                                                       Page 91 of 122.
   87   88   89   90   91   92   93   94   95   96   97