Page 25 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 05 MARET 2020
P. 25
Title WARGA JATENG NGOTOT JADI TKI KE KORSEL WALAU ADA VIRUS CORONA
Media Name cnnindonesia.com
Pub. Date 04 Maret 2020
https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200304080710-532-480317/warga-j ateng-
Page/URL
ngotot-jadi-tki-ke-korsel-walau-ada-virus-corona
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Semarang - Puluhan ribu pencari kerja menyerbu bursa kerja ke Korea Selatan
meski wabah virus corona tengah melanda negeri tersebut. Serbuan tersebut
terlihat di rekrutmen Skill & Competency Test Program G to G Korea Selatan
yang digelar Balai Pelayanan, Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja
Indonesia (BP3TKI) Jawa Tengah, Selasa (3/3) kemarin.
Sejak tahapan awal proses rekrutmen, pendaftaran online hingga pengembalian
formulir, tercatat 17 ribu pencari kerja yang mendaftar. Rata-rata usia mereka
berkisar antara 22 tahun hingga 40 tahun.
Bidang pekerjaan yang ditawarkan beragam, dari manufaktur, mebel hingga
perikanan. Hampir keseluruhan para pencari kerja ini tak menggubris wabah Corona
yang tengah melanda Korea Selatan.
Tawaran gaji tinggi senilai 20 sampai 30 juta rupiah per bulan menjadi daya pikat
utama bekerja di Korea Selatan ketimbang virus corona.
Page 24 of 105.

