Page 89 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 05 MARET 2020
P. 89

Title          DEMO OMNIBUS LAW, 9 MAHASISWA TANPA JAS ALMAMAMATER DIAMANKAN
               Media Name     cnnindonesia.com
               Pub. Date      04 Maret 2020
                              https://www.cnnindonesia.com/nasional/20200304181034-20-480541/demo-om nibus-
               Page/URL
                              law-9-mahasiswa-tanpa-jas-almamamater-diamankan
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Negative







               Jakarta - Sekitar 200 orang  mahasiswa  dari Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa
               Seluruh Indonesia (BEM-SI) berunjuk rasa menentang rancangan undang-undang
               (RUU) Omnibus Law Cipta Kerja di depan Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Rabu (4/3)
               sore. Sembilan orang kemudian sempat diamankan polisi.

                Pantauan  CNNIndonesia.com  , aparat terlihat kemudian menangkap sembilan
               orang dalam aksi itu. Kejadian bermula saat massa aksi melakukan istirahat untuk
               memberi kesempatan peserta muslim salat ashar.

                Pada pukul 15.45 WIB, polisi mengamankan seorang perempuan petugas medis
               lapangan. Perempuan itu dibawa masuk lewat pintu pejalan kaki kompleks
               parlemen. Namun, dua orang petugas medis lainnya menolak sang perempuan
               diperiksa sendirian. Setelah beradu mulut sekitar 5 menit, ketiganya dibawa masuk
               ke pos penjagaan.

               Beberapa aparat kepolisian menggeledah isi tas mereka satu per satu. Namun tak
               ditemukan benda mencurigakan, hanya beberapa obat dan peralatan kesehatan.

                 Sekitar pukul 16.05 WIB, intel kepolisian membawa enam orang yang semuanya
               laki-laki. Satu di antara mereka menggunakan baju dan topeng seperti dalam serial
               Netflix Money Heist. Beberapa di antaranya menggunakan seragam putih abu-abu.

                Berbeda dengan tiga orang petugas medis, enam orang itu dibawa polisi ke dalam
               gedung. Namun  CNNIndonesia.com  tak berhasil menemukan lokasi pemeriksaan
               enam orang tersebut.


                Mahasiswa kemudian sempat mengancam akan tinggal di lokasi aksi jika rekan-
               rekan mereka tak dilepaskan. Beberapa perwakilan masuk Gedung DPR/MPR RI
               untuk menjemput orang-orang yang ditangkap.

                Sekitar pukul 17.30 WIB, kepolisian melepaskan mereka. Kapolres Jakarta Pusat
               Kombes Heru Novianto mengatakan polisi menangkap mereka karena mereka tidak
               memakai jaket almamater kampus.


                 "Karena kita sudah yakinkan kalau mereka tidak akan rusuh dan sebagainya, dan
               dia berjanji tidak akan melakukan onar di sini, kita kembalikan lagi ke teman-
               temannya," tutur Heru kepada wartawan.






                                                       Page 88 of 105.
   84   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94