Page 114 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 25 JUNI 2020
P. 114
Meski demikian, hingga kini status insentif dalam dashboard profil Kartu Pra Kerja mereka
berstatus masih dalam proses alias belum bisa dicairkan.
Tentang Insentif Kartu Pra Kerja Hingga akhir tahun, pemerintah menargetkan 5,6 juta peserta
bisa menerima manfaat dari Kartu Pra Kerja dengan anggaran sebesar Rp 20 triliun.
Dari anggaran tersebut, setiap peserta mendapat insentif totalnya sebesar Rp 3.550.000.
Adapun rinciaannya, Rp 1.000.000 untuk biaya pelatihan, Rp 600.000 per orang per bulan untuk
insentif pasca pelatihan, yang akan diberikan selama empat bulan atau totalnya mencapai Rp
2,4 juta.
Sedangkan sisanya sebesar Rp 150.000 merupakan insentif survei.
Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sempat memaparkan terdapat 9,4 juta
orang yang mendaftar program Kartu Prakerja melalui laman prakerja.go.id di awal program.
Sementara untuk jumlah peserta yang lolos gelombang Kartu Prakerja 1 dan 2 tercatat mencapai
456.265 orang. Pendaftaran Kartu Pra Kerja Gelombang 3 juga sudah dibuka, dan kini
menunggu pembukaan pendaftaran Kartu Pra Kerja gelombang 4.
Setiap minggunya, mulai dari 11 April 2020 sampai minggu keempat November 2020, akan
dibuka kuota untuk sekitar 164.000 peserta. Pendaftaran Kartu Pra Kerja dapat dilakukan
setiap saat, dalam 24 jam selama tujuh hari dalam seminggu.
Ada beberapa pilihan pelatihan yang bisa diambil sesuai dengan minat peserta Kartu Prakerja
2020. Tujuan pelatihan Kartu Pra Kerja yakni memberikan keterampilan yang bisa digunakan
untuk kebutuhan industri dan wirausaha.
Insentif Kartu Prakerja akan ditransfer ke rekening bank atau e-wallet LinkAja, Ovo, atau GoPay
milik peserta. Bantuan akan hangus apabila dalam waktu 30 hari sejak ditetapkan sebagai
penerima, peserta belum menggunakan Kartu Prakerja untuk pelatihan pertama.
Sisa bantuan biaya pelatihan setelah pelatihan pertama dapat digunakan untuk membeli modul
pelatihan selanjutnya hingga 31 Desember 2020. Kartu Pekerja bukanlah kartu fisik, melainkan
sebuah kode unik 16 angka yang dapat digunakan sebagai alat pembayaran pelatihan.
Kedelapan platform tersebut adalah Tokopedia, Bukalapak, Skill Academy by Ruangguru,
MauBelajarApa, HarukaEdu, PijarMahir, Sekolah.mu, dan Sisnaker. Sementara untuk mitra
pembayarannya menggunakan Link Aja, OVO , dan Bank BNI.
Sebagai informasi, untuk dana yang mengendap untuk biaya pelatihan, hanya bisa dipakai untuk
membayar pelatihan alias tak bisa dicairkan. Saldo uang pelatihan tersebut juga akan hangus
jika tak terpakai untuk pelatihan online Kartu Prakerja selama sebulan.
Artinya, dana yang bisa dicairkan lewat ATM hanya insentif bantuan pasca-penuntasan pelatihan
dan pasca-pengisian survei.
Cara mencairkan insentif Kartu Pra Kerja lewat OVO: Artikel ini telah tayang di Kompas.com
dengan judul " Tentang Insentif Kartu Prakerja, Besaran hingga Cara Pencairannya ",
https://money.kompas.com/read/2020/06/23/113713826/tentang-insentif-kartu-prakerja-
besaran-hingga-cara-pencairannya?page=all..
113

