Page 92 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 2 JUNI 2020
P. 92

Title          PESAN TIKET ABU DHABI-JAKARTA TAPI TAK ADA PENERBANGAN, PULUHAN PMI TELANTAR
               Media Name     detik.com
               Pub. Date      31 Mei 2020
                              https://news.detik.com/berita/5035193/pesan-tiket-abu-dhabi-jakarta-ta pi-tak-ada-
               Page/URL
                              penerbangan-puluhan-pmi-telantar
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive













               Jakarta  -  Sebanyak 50 pekerja migran asal Indonesia (PMI) tertahan di Bandara
               Abu Dhabi. Mereka tak bisa terbang ke Tanah Air kerana hari ini karena tidak ada
               penerbangan yang melayani ke Jakarta, padahal sudah memesan tiket.

               Informasi mengenai puluhan PMI telantar di Bandara Abu Dhabi ini beredar di grup
               WhatsApp. Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny
               Rhamdani membenarkannya setelah melakukan pengecekan langsung.

               "Tadi saya udah telepon salah satu dari PMI bernama Sofyan, saya minta
               keterangan ternyata memang jumlah mereka 50, mereka  confirmed  penerbangan
               hari ini dengan Garuda. Ternyata setelah sampai di bandara tidak ada
               penerbangan," kata Benny Rhamdani saat dihubungi, Minggu (31/5/2020).

               Benny mengatakan dari 50 orang PMI, 15 orang di antaranya bisa kembali ke
               majikannya. Sedangkan 35 orang lainnya tetap berada di bandara.

               "15 orang dari 50 itu bisa kembali ke majikannya, tapi yang 35 tetap di bandara
               karena mereka sudah resign," katanya.

               Mendapat kabar tersebut, Benny berkomunikasi dengan perwakilan Atase
               Ketenagakerjaan di Abu Dhabi. Benny meminta agar 35 orang PMI yang masih
               telantar ditindaklanjuti.

               "Saya pesankan ke Atnaker jika memang dia berikan keterangan soal hari ini tidak
               ada penerbangan Garuda, saya juga tanya kok kenapa bisa begitu, toh sudah
               confirm. Dia hanya mengatakan dia juga tidak tahu kenapa, mungkin ini ada
               perbedaan informasi antara Traveloka dan Garuda itu sendiri," katanya.

               Namun Benny memastikan para PMI yang telantar di bandara itu akan diusahakan
               mendapat tempat penampungan sementara. Dia tidak ingin ada satu pun PMI di
               luar negeri yang telantar atau ditelantarkan oleh pihak lain.


               (fas/gbr)







                                                       Page 91 of 197.
   87   88   89   90   91   92   93   94   95   96   97