Page 53 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 8 JUNI 2020
P. 53
Judul Jelang New Normal, Menaker Berulang Kali Minta Perusahaan Rekrut
Kembali Pekerjanya yang Di-PHK
Nama Media okezone.com
Newstrend Persiapan Menghadapi Situasi New Normal
Halaman/URL https://economy.okezone.com/read/2020/06/07/320/2225830/jelang-
new-normal-menaker-berulang-kali-minta-perusahaan-rekrut-kembali-
pekerjanya-yang-di-phk
Jurnalis Giri Hartomo,
Tanggal 2020-06-07 18:03:00
Ukuran 0
Warna Halaman Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Layanan Korpo
Sentimen positive
Ringkasan
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah berulang kali mengingatkan perusahaan-
perusahaan agar segera mempekerjakan kembali pekerjanya yang jadi korban pemutusan
hubungan kerja (PHK) dan dirumahkan akibat virus corona. Apalagi perusahaan-perusahaan
pasti membutuhkan pekerja untuk mengoperasikan usahanya di tengah new normal.
JELANG NEW NORMAL, MENAKER BERULANG KALI MINTA PERUSAHAAN REKRUT
KEMBALI PEKERJANYA YANG DI-PHK
JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah berulang kali mengingatkan
perusahaan-perusahaan agar segera mempekerjakan kembali pekerjanya yang jadi korban
pemutusan hubungan kerja (PHK) dan dirumahkan akibat virus corona. Apalagi perusahaan-
perusahaan pasti membutuhkan pekerja untuk mengoperasikan usahanya di tengah new
normal.
"Saya minta kepada perusahaan-perusahaan ketika ke kondisi new normal, dan perusahaan
beroperasi kembali, ayo diajak teman-teman yang dirumahkan dan di-PHK untuk kembali
bekerja. Ayo sama-sama memulihkan melalui melibatkan teman-teman pekerja yang diPHK dan
dirumahkan," kata Ida belum lama ini.
Menurut Ida, masa pandemi Covid-19 merupakan momentum bagi pengusaha dan pekerja
tentang pentingnya penerapan K3 di tempat kerja. K3 juga merupakan kunci penting
keberlangsungan usaha dan perlindungan pekerja atau buruh dalam rangka pencegahan dan
penanggulangan Covid-19.
"Apabila syarat-syarat dan budaya K3 dilaksanakan sesuai ketentuan peraturan perundang-
undangan, serta melaksanakan standar dan protokol pencegahan, maka diharapkan tempat
kerja akan terhindar dari penyebaran Covid-19," kata Ida Fauziyah.
(DRM).
52

