Page 227 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 04 NOVEMBER 2019
P. 227
Title FAKTA-FAKTA TERBARU SOAL KENAIKAN UMP 2020
Media Name kumparan.com
Pub. Date 02 November 2019
https://kumparan.com/kumparanbisnis/fakta-fakta-terbaru-soal-kenaikan- ump-2020-
Page/URL
1sApjqmZUsD
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Pemerintah secara resmi menaikkan Upah Minimum Pekerja tahun 2020 (UMP 2020)
secara nasional. Hingga kini, secara bertahap sebagian daerah sudah harus
menerapkan kenaikan upah.
Berikut kumparan merangkum fakta-fakta terbaru soal kenaikan UMP:
Batas penetapan UMP 2020 per 1 November 2019
Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kementerian
Ketenagakerjaan Haiyani Rumondang mengatakan, batas waktu penetapan UMP
untuk tahun 2020 adalah tanggal 1 November 2019.
Hal itu mengacu pada Pasal 9 Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 15 Tahun
2018 tentang Upah Minimum.
"Hari ini kita terus melakukan pemantauan dan pengumpulan laporan penetapan UMP
dari daerah-daerah dari seluruh Indonesia," kata Haiyani dalam pernyataan resmi di
Jakarta, Jumat (1/11).
Baru 15 Provinsi yang Telah Menetapkan UMP 2020
Page 226 of 328.

