Page 327 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 04 NOVEMBER 2019
P. 327
"Dengan manfaat yang begitu besarnya, Kami berharap para penerima KPJ dapat
terus meningkat dan kesejahteraannya tidak hanya bergantung kepada dari faktor
upah, tetapi dari faktor transportasi, kesehatan, gizi dan pendidikan juga telah
terakomodir dalam program KPJ," ungkapnya.
Tidak hanya KPJ, lanjut Andri, pengembangan program kolaborasi lainnya guna
menunjang kesejahteraan pekerja/buruh juga terus digalakkan, di antaranya
pembukaan gerai koperasi pekerja dan pengembangan kewirausahaan terpadu.
Dalam program tersebut Pemprov DKI Jakarta mengupayakan kolaborasi antara
Pemerintah Daerah, dunia usaha dan masyarakat pada umumnya/pekerja/buruh
untuk dapat turut serta bersama-sama memajukan perekonomian DKI Jakarta.
Saat ini, menurut Andri, telah dibuka dua gerai koperasi pekerja di Jakarta Timur dan
terus dilakukan pengembangan kembali untuk pembukaan gerai selanjutnya. Untuk
program pengembangan kewirausahaan terpadu dalam pelaksanaannya Pemprov
DKI Jakarta terus berupaya untuk mengembangkan potensi keterampilan dan
kemandirian berusaha melalui program pembinaan dan pengembangan
peningkatan kapasitas wirausaha dengan kegiatan pelatihan.
Antara lain pelatihan mengemudi SIM A, pelatihan satuan pengamanan, pelatihan
salon, dan pelatihan pembuatan kue kering. Tidak hanya itu, program pembinaan
dan pengembangan juga didukung oleh penyediaan fasilitas sarana dan prasarana
kewirausahaan, pembentukan jejaring dan pasar bersama serta kerja sama dan
kolaborasi kelembagaan.
"Ke depannya, kami harapkan dapat terus tercipta sinergi antara pemerintah dan
masyarakat dalam mewujudkan program kesejahteraan pekerja/buruh sehingga bisa
bermanfaat dan tepat sasaran sehingga terwujud 'Maju Kotanya, Bahagia
Warganya," ucapnya
(whb)
Page 326 of 328.

