Page 8 - Buku Pedoman Stasi edit
P. 8
a. Petugas Pembagi/Mengirim Komuni (Prodiakon)
Petugas Mengirim Komuni adalah awam yang telah memenuhi
persyaratan tertentu (yang ditunjuk oleh Pastorparoki dan
berdasarkan atas kelayakan/kepantasan dari umat) untuk membantu
Pastor-paroki terutama dalam pembagian komuni di gereja dan
kepada umat yang sakit dan atau tua secara teratur. Para Petugas ini
selanjutnya disebut dengan istilah Prodiakon atau yang disebut
Pelayan luar biasa. Selain itu, di Stasi dan Lingkungan, petugas
mengirim komuni juga diharapkan siap sedia membantu umat dalam
peribadatan, pewartaan Kitab Suci, pemberkatan jenasah dan upacara
di pemakaman.
b. Paduan Suara, Dirigen dan Organis (Pasdior)
Paduan suara, Dirigen dan Organis adalah kelompok yang berperan
sebagai pemimpin umat yang hadir agar umat ikut berperan aktif
dalam suatu perayaan Ekaristi melalui lagulagu atau doa yang
dinyanyikan. Kelompok paduan suara merupakan kelompok koor
Stasi/Lingkungan, atau dapat pula kelompok koor yang didirikan
khusus. Mereka diharapkan pula untuk dapat membuahkan
pemazmurpemazmur yang baik. Pasdior perlu selalu dibina, agar
kesinambungan eksistensinya dapat terpelihara.
c. Lektor/Lektris dan Pemazmur
Lektor/lektris adalah seorang petugas liturgi yang menyampaikan
Sabda Allah melalui pembacaan Kitab Suci. Pemazmur adalah
petugas liturgi yang bertugas melantunkan mazmur dalam perayaan
liturgi.
d. Putera/Puteri Altar
Putera/Puteri altar adalah para remaja dengan rentang usia kelas 5
SD s.d kelas 3 SMU (sebaiknya sudah komuni). Tugasnya dalah
membantu imam di panti imam pada waktu perayaan Ekaristi.
Mereka diharapkan dapat menjadi aktivis dalam kehidupan
8