Page 22 - E-Modul Azas Teknik Kimia
P. 22
AZAS TEKNIK KIMIA
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam neraca massa adalah :
1. Sistem, bagian atas keseluruhan proses yang dikemukakan secara khusus untuk di
analisis.
2. Batas sistem, secara umum digambarkan dengan garis mengelilingi proses itu
sendiri. Sedangkan pengertian dari proses adalah satu atau sederetan kegiatan atau
operasi teknik kimia yang menghasilkan sebuah tujuan atau produk.
3. Sistem terbuka, adalah sistem mengalir dengan material dipindahkan melalui batas
sistem atau massa masuk bersamaan dengan massa keluar seperti terlihat pada
gambar dibawah ini.
Ruang
Pembakaran
Bahan Gas hasil
bakar
pembakaran
Gambar 1. Neraca Massa Sistem Terbuka
4. Sistem Tertutup, tidak ada perpindahan massa selama jangka waktu yang
diinginkan atau kebalikan dari proses terbuka yaitu massa yang masuk sistem dan
keluar sistem tidak secara bersamaan.
Gambar 2. Neraca Massa Sistem Tertutup
Persamaan untuk penerapan neraca massa baik proses tanpa reaksi kimia dan
menggunakan reaksi kimia adalah akumulasi = massa masuk– massa keluar–
pemakaian didalam sistem pembentukan didalam sistem, jika tidak ada akumulasi,
persamaan neraca massa menjadi massa masuk sistem = massa keluar sistem.
16