Page 43 - E-MODUL ENERGI DALAM SISTEM KEHIDUPAN
P. 43

Karbohidrat

          Karbohidrat merupakan senyawa kimia yang tersusun atas unsur-unsur karbon.

      Nama  karbohidrat  dipakai  dalam  sen  yawa  tersebut  karena  rumus  empirisnya
      yang  berupa  CnH2nOn  atau  Cn(H2O)n  yaitu  karbon  yang  mengalami  hidratasi.

      Bahan  makanan  yang  banyak  mengandung  karbohidrat,  misalnya  beras,  jagung,

      kentang,  gandum,  umbi-umbian,  dan  buah-buahan  yang  rasanya  manis.
      Karbohidrat berperan sebagai sumber energi (1 gram karbohidrat setara dengan 4

      kilo kalori), memberikan rasa kenyang, dan masih banyak lagi. Bila kekurangan

      karbohidrat dapat mengakibatkan kerusakan jaringan, kekurangan glukosa dalam
      darah dan marasmus (busung lapar). Sebaliknya bila kelebihan karbohidrat dapat

      memicu penyakit jantung, diabetes, serta metabolisme tubuh terganggu.


























                                Gambar 3.2 Makanan yang mengandung karbohidrat
                                                 Sumber : Suara.com


       Protein

       Protein  merupakan  senyawa  kimia
       yang mengandung unsur C, H, O, N

       (kadang  juga  mengandung  unsur  P
       dan      S).     Protein      digolongkan

       menjadi  dua  jenis  yaitu  protein
       hewani dan protein nabati. 1 gram

       protein mengandung 4  kalori sama

       dengan kalori 1 gram karbohidrat.
                                                           Gambar 3.3 Makanan yang mengandung protein

                                                                       Sumber : Kumparan.com

                                                          37
      IPA - Energi dalam Sistem Kehidupan
   38   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48