Page 83 - AHASLA.indd
P. 83

3.  Menggunakan riasan dengan niat untuk mempercantik
              diri (alaṃkata-bhāvo)
           Riasan, hiasan bunga, kosmetik, parfum,dan perhiasan
           tidaklah membahayakan, tetapi semuanya menandakan
           keinginan untuk membuat suatu hal menjadi berbeda
           dengan kenyataan yang sebenarnya. Menghindari
           penggunaan riasan yang berlebihan berarti mengenali,
           menerima, dan puas terhadap diri sendiri sebagaimana
           apa adanya. Selain itu, berhias membutuhkan banyak
           waktu dan biaya.
                           98
           Buddha sering kali menyamakan sila dengan wewangian
           karena keduanya menambah daya tarik seseorang yang
           memilikinya, memberi pengalaman yang menyenangkan,
           dan menebarkan pengaruh melampaui sekitarnya.
           Lebih lanjut, apabila seseorang yang telah mengambil
           Tiga Perlindungan, mempraktikkan Pancasila Buddhis,
           dan memiliki sifat baik (kalyāṇadhamma) maka ia akan
           dijadikan bahan pembicaraan dan dipuji hingga ke daerah
           yang jauh lebih luas ketimbang sebaran wewangian yang
           kuat sekalipun.  Namun, perhatian terhadap keharuman
                         99
           tubuh barangkali lebih banyak dibandingkan perhatian
           untuk menebarkan harum kebajikan.

           8. Uccāsayana-mahāsayanā
           Uccā: tinggi; Mahā: besar

           Sayana: tempat tidur


           98  D 1.5
           99  A 1.225

           AṬṬHASĪLA                                           73
   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87   88