Page 43 - Buku Pedoman Teknis Fotografi
P. 43

Gb. 22: Meja studio (copy stand)   Gb. 23:  Beberapajenis a/at pembersih
                                                  peralatan fotograji

        o. Peralatan kebersihan (cleaning kit)
        Kamera, seperti juga peralatan lainnya, perlu dirawat secara rutin. Dibutuhkan
        ketelitian untuk merawat kamera karena diharapkan dapat bekerja baik selama
        belasan hingga puluhan tahun. Perlengkapan ini sebaiknya disertakan dalam
        setiap kegiatan pemotretan di lapangan maupun di studio. Diantaranya adalah:
        -  blower, tabung karet yang dilengkapi kuas halus di bagian ujungnya untuk
           melakukan pembersihan lensa maupun badan kamera dari debu. Angin yang
           dihasilkan oleh blower dengan cara menekan-nekan pennukannya dapat
           meniup debu lepas dari pennukaan lensa maupun badan kamera.
        -  kain pembersih yang lembut. Sebaiknya dari jenis flanel
        -  kertas pembersih lensa (silicon paper)
        -  sikat bulu dalam berbagai ukuran dan tingkat kehalusan
        -  cairan pembersih lensa, untuk menghindari noda atau jamur pada lensa dan
           menghilangkan bercak-bercak minyak yang menempel pada pennukaan lensa
        -  kertas tissu untuk membersihkan bagian-bagian lain dari lensa atau bagian
           dalam kamera
        - dust off, berupa tabung bertekanan udara tinggi untuk meniup debu yang
           menempel pada lensa dan badan kamera.

        p. Kotak penyimpanan
        Kamera dan lensa sebaiknya disimpan di dalam ruangan dengan tingkat
        kelembaban yang rendah (sebaiknya kurang dari 40%). Penyimpanan kamera di
        dalam lemari baju atau lemari lain yang penuh kertas tidak dianjurkan karena
        cenderung lembab.


        Pedoman Teknis Fotografi Benda Cogar Budaya                         27
   38   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48