Page 34 - FLIPBOOK E-MODUL KWL SISTEM REPRODUKSI
P. 34

Setelah terjadi blastula stadium selanjutnya adalah stadium gastrula di stadium ini

               bintik benih mengalami pertumbuhan sel yang berbeda-beda dan membagi diri menjadi

               beberapa lapisan sel yang berlainan sifat. Lapisan-lapisan tersebut adalah

                   a.  Ektoderm, dimana pada lapisan ini membentuk organ dan struktur dari tubuh janin

                       seperti  sistem saraf tepi, saraf pusat, mata, hidung, rambut dan kuku serta kelenjar

                       mamae;

                   b.  Mesoderm lapisan ini  membentuk  sistem  jantung, pembuluh darah, kelamin dan

                       jaringan otot subcutan;

                   c.  Endoderm merupakan lapisan yang membentuk epitel pernapasan, pencernaan, hati

                       dan kandung kemih.



            2.  Pembentukan selaput Ekstra Embrio

                      Selaput  ekstra  embrio  merupakan  pembungkus  diluar  embrio  yang  berasal  dari

               tubuh embrio. Terdapat 4 bagian penyusun selaput ekstra embrio yang berkembang diluar

               tubuh  embrio  dan  tidak  menjadi  bagian  tubuh  embrio.  Selaput  ini  berfungsi  sebagai

               media perantara pertukaran zat dari janin ke ibu atau sebaliknya.











                                            Gambar 11: Selaput Ekstra Embrio
                       Sumber: https://lutfhiannisa.wordpress.com/2015/10/01/fungsi-aminon/

               Ada 4 macam membran ekstra embrio yaitu:

                   a.  Yolk sac (kantung kuning). Lapisan ini berfungsi memproduksi sel-sel darah merah

                       bagi janin dan mengantarkan nutrisi untuk janin sebelum terbentuknya plasenta.

                   b.  Allantois  berkaitan  dengan  fungsi  respirasi,  urin  dan  lain-lain.  Terletak  antara

                       amnion  dan  korion.  Lapisan  dalam  berbatasan  dengan  amnion,  lapisan  luar

                       berbatasan dengan korion.




                                                                                                                 27
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39