Page 18 - C:\Users\rahmi\Documents\Flip PDF Professional\22175022 rahmi\
P. 18
motor yang semakin kesini semakin bertambah. Semakin
banyak gas yang terperangkap di atmosfer akan membuat
banyak panas terperangkap dibawahnya. Jika dilihat dari
pengertian efek rumah kaca, beberapa gas penyebab terjadi
efek rumah kaca ini diantaranya ialah sebagai berikut:
Karbon Dioksida “CO2” Gas pertama penyebab efek
rumah kaca ialah karbon dioksida yang memiliki
prosentasi 9- 26%, peningkatan jumlah dari CO2 ini
sendiri disebabkan karena aktivitas manusia yang
menggunakan bahan bakar, membuang limbah padat,
membakar kayu, polusi kendaraan, sampai aktivitas
manusia lainnya. Disaat yang bersamaan, pohon yang
sebenarnya menyerap CO2 sekarang kondisinya semakin
berkurang karena banyak hutan yang dibakar, ditebang
besar-besaran untuk diambil kayunya dan perbuatan-
perbuatan negatif lainnya sehingga gas CO2 ini akhirnya
berasa di atmosfer.
Uap Air Selain gas CO2 menurut pengertian efek rumah
kaca, penyebab lainnya ialah uap air yang memiliki
prosentas lebih besar yakni sekitar 36-70%, gas ini
sendiri merupakan gas alami yang memiliki peran banyak
dalam proses efek rumah kaca. Hal ini bisa terjadi ketika
uap air laut, sungai hingga danau disuatu kawasan
mengalami peningkatan maka temperature panas akan
meningkat pula, apabila hal ini terjadi secara terus
menerus, maka yang terjadi ialah mencapai ke titik
keseimbangan atau ekuilibrium.
Nitrogen Dioksida Nitrogen dioksida atau gas NO2
merupakan gas insulator panas yang cukup kuat, gas ini
sendiri paling banyak dihasilkan oleh pembakaran bahan
bakar serta pembakaran lahan pertanian. Hal wajib yang
harus diketahui ialah gas tersebut bisa menangkap panas
10