Page 73 - Peluncuran Program Zona Ramah Promosi Online
P. 73
Judul : BPOM Takedown Ratusan Ribu Promosi Obat Daring
Nama Media : rri.co.id
Tanggal : 28 Mei 2022
Halaman/URL : https://rri.co.id/ende/daerah/1471273/bpom-takedown-ratusan-ribu-promosi-
obat-daring
Tipe Media : Media Online
Badan Pengawas Obat dan
Makanan (BPOM) RI takedown
ratusan ribu tautan promosi atau
iklan obat tradisional dan
suplemen kesehatan secara
daring yang tidak memenuhi izin
edar.
Kepada RRI dalam Lintas Ende
Pagi, Sabtu (28/05) Kepala BPOM
Kupang, Tamran Ismail
mengatakan trend produk dijual
secara online semakin tinggi
dibandingkan promosi barang
secara offline, hal itu menjadi tantangan bagi BPOM untuk terus melakukan pengawasan agar tidak
disalahgunakan oleh masyarakat.
"Jenis pelonggaran biasanya mengiklankan produk jamu pelangsing, jamu stamina pria. Kalau secara
offline pasti kita sudah bisa sita produknya, tetapi saat ini banyak yang mempromosikan secara online,
sehingga sulit untuk kita jangkau,"ujarnya
Dia melanjutkan, sebelum dilakukan takedown, BPOM melakukan deteksi pada produk-produk tersebut,
kemudian mengajukan rekomendasi kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo)
sebab tidak memenuhi ketentuan yang berlaku di Indonesia.
Sebanyak 80,21 persen pelanggaran iklan obat tradisional dan suplemen kesehatan di media daring
dilakukan oleh penjual nonprodusen atau distributor
Untuk diketahui, data pengawasan BPOM Tahun 2021, iklan obat tradisional dan suplemen kesehatan
secara daring yang tidak memenuhi ketentuan jauh lebih tinggi dibandingkan dengan iklan konvensional,
yakni sebesar 61,12 persen daring berbanding 21,76 persen dengan yang konvensional.