Page 44 - PEMBERITAAN HASIL PENGAWASAN PRODUK MI INSTAN ASAL INDONESIA DI TAIWAN.pdf
P. 44

itu,  di  Indonesia  produk  mi  instan  tersebut  aman  dikonsumsi,  karena  telah  memenuhi  persyaratan
                keamanan  dan  mutu  produk  sebelum  beredar,"  terang  BPOM  dalam  pernyataan  resminya,  Kamis
                (27/4/2023).

                Diungkapkan juga bahwa sampai saat ini, Codex Alimentarius Commission (CAC) sebagai organisasi
                standar pangan internasional di bawah World Health Organization/Food and Agriculture Organization
                (WHO/FAO) belum mengatur batas maksimal residu EtO. Beberapa negara pun masih mengizinkan
                penggunaan EtO sebagai pestisida.

                "BPOM telah melakukan audit investigatif sebagai tindak lanjut terhadap hasil pengawasan Otoritas
                Kesehatan Kota Taipei dan industri telah melakukan langkah-langkah mitigasi risiko untuk memastikan
                residu EtO memenuhi ketentuan," bebernya.

                Diterangkan juga yang dilakukan antara lain: mengidentifikasi bahan baku yang potensial mengandung
                residu EtO, menetapkan persyaratan CoA residu EtO pada bahan baku impor, menetapkan persyaratan
                evaluasi pemasok tidak menggunakan EtO untuk bahan baku lokal.

                "Lalu melakukan pengujian residu EtO di laboratorium internal yang terakreditasi sebagai bagian dari
                monitoring  rutin  kesesuaian  spesifikasi  bahan  baku  di  sarana  produksi  maupun  untuk  rilis  produk
                ekspor," jelas BPOM.
   39   40   41   42   43   44   45   46