Page 41 - TEORI & PRAKTIS MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF
P. 41

struktur-struktur  yang  sesuai  dengan  tema  yang  diajarkan  agar  peserta

                    didik lebih memahami materi yang akan dikuasainya. Di dalam proses
                    belajar, peserta didik dituntut aktif sehingga dapat lebih mengenal konsep

                    dan struktur materi yang dipelajari.
                           Ia  juga  berpendapat  bahwa  di  dalam  proses  belajar  haruslah

                    melibatkan  3  hal  yaitu  memperoleh  informasi  baru,  transformasi
                    informasi dan menguji relevansi dengan ketepatan pengetahuan. Ketiga

                    proses ini terjadi hampir selalu bersamaan.

                    c.  Jean Piaget (1896-1980)
                           Piaget  berpandangan  bahwa  teori  konstruktivistik  menekankan

                    pada proses untuk menemukan suatu teori atau pengetahuan baru yang
                    dibangun  berdasarkan  realita.  Menurutnya,  peran  guru  dalam

                    pembelajaran hanyalah sebagai fasilitator atau moderator dan semua ilmu
                    pengetahuan  dibangun  dalam  pikiran  peserta  didik  melalui  proses

                    asimilasi dan akomodasi sesuai pengalaman yang dimilikinya.

                           Proses mengkonstruksi pengetahuan menurut Jean Piaget terbagi
                    menjadi  4  meliputi  skemata,  asimilasi,  akomodasi  dan  keseimbangan.

                    Keempat hal ini terjadi secara berkesinambungan seiring berjalan proses

                    mengkonstruksi pengetahuan yang dilakukan oleh peserta didik.
                    3)  Implikasi  Teori  Belajar  Konstruktivistik  dalam  Pembelajaran

                       dan Perangkat Belajar
                           Telah  banyak  terjadi  perubahan  dalam  pembelajaran  dan

                    perangkat belajar yang digunakan. Pada pembelajaran abad 21, integrasi
                    internet  dan  sosial  media  memberikan  perspektif  baru  dalam

                    pembelajaran. Melalui sosial media, peserta didik diberikan kesempatan

                    untuk  berinteraksi,  berkolaborasi,  berbagi  informasi  dan  pemikiran
                    kepada siapa saja. Begitupun dengan pembelajaran melalui web yang juga

                    dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mendapatkan



                                                      32
   36   37   38   39   40   41   42   43   44   45   46