Page 39 - Raja Madura yang Perkasa dan Bijaksana
P. 39
berani Jokotole mengambil kedua ekor ular tersebut
menggunakan tongkat, lalu membantingnya ke tanah.
“Bruk, ... bruk, ... bruk.
Kedua ular itu pun mati seketika. Di samping
Jokotole, Ki poleng terus saja berdoa kepada Sang
Kuasa. Sungguh mengejutkan, tidak lama kemudian
kedua ular raksasa itu berubah menjadi dua tombak.
melihat kejadian itu, Pangeran Jokotole kaget bukan
kepalang.
“Ki, lihatlah! Ular itu berubah menjadi senjata!”
Ki poleng lalu menyuruh Jokotole mengambil dua
tombak tersebut. Kedua tombak tersebut oleh Ki Poleng,
lalu diberi nama Nenggala dan Alaqura.
“Pangeran, simpanlah kedua tombak ini. Gunakan
tombak ini untuk melawan kejahatan. Kedua tombak
ini memiliki kekuatan yang sangat ampuh,” pesan Ki
Poleng.
Ki Poleng lalu meminta kepada Pangeran Jokotole
agar si Alaqura disimpan di rumah, sedangkan si
Nenggala dapat dibawa ke mana saja Pangeran pergi.
Senjata itu sangat ampuh jika dipakai dalam medan
perang.
Setelah mendapat dua tombak sakti, Jokotole
membawanya ke rumah.
“Lihatlah senjata ini, Ibu. Ki Poleng yang
29