Page 47 - Modul Elektronik Kapten Ilyas
P. 47

1.Peranan Kapten Ilyas dalam Perjuangan Mempertahankan

               Kemerdekaan di Lumajang 1947-1948 (Agresi Militer I)

                     Usaha yang dilakukan Kyai Ilyas membuat pasukan Hizbullah yang

               dipimpinnya  menjadi  salah  satu  pasukan  dengan  jumlah  anggota

               terbanyak.  Anggota  tersebut  tidak  lagi  terbatas  pada  kalangan  santri-

               santri. Keanggotaan pasukan Hizbullah Kyai Ilyas menjelang masa agresi

               sampai  pertengahan  agresi  I  terdiri  dari  golongan  masyarakat  luas.

               Jumlah  pasukan  yang  berhasil  dihimpun  Kyai  Ilyas kurang  lebih
               setengah  Batalyon.  Didukung  dengan  persenjataan  yang  terus  didapat

               dari barisan Maling, kesatuan Kyai Ilyas menjadi sebuah kesatuan kuat

               meskipun  tidak  dalam  naungan  kesatuan  resmi  (BKR-TKR  Lumajang).

               Meskipun keadaan ini berbeda dengan konsep/tujual awal dibentuknya

               Hizbullah, keadaan ini justru memberikan keuntungan bagi perjuangan

               mempertahankan kemerdekaan di Lumajang (Fadholi, 1986: 22; Sriyono,

               2018).

                     Penyerangan Belanda membuat kesatuan tempur Lumajang baik itu
               TKR  maupun  laskar/badan  perjuangan  mengamankan  diri  ke  tempat-

               tempat yang diangap aman. Situasi pasca kedatangan pasukan Belanda

               ke  Lumajang  saat  itu  kurang  menguntungkan  bagi  pihak  militer  RI.

               Banyak anggota-anggota kesatuan yang berjuang membentuk kelompok-

               kelompok  kecil  atau  berinisiatif  menggabungkan  diri  dengan  pasukan

               yang bukan kesatuannya. Untuk mengatasi perpecahan pasukan, maka

               dilakukanlah konsolidasi untuk menggabungkan pasukan Hizbullah dan

               laskar Sabilillah menjadi satu kesatuan.
                     Konsolidasi  tersebut  dilakukan  di  daerah  Gambiran  dan  Pulosari

               yang merupakan basis pesantren Lumajang. Dalam konsolidasi tersebut,

               terjadi perombakan yang dalam kubu Hizbullah Lumajang. Dan Ki I yang

               di pegang oleh Hanafi diganti dengan  Kyai Ilyas yang tadinya menjabat


               47 | M o d u l   P e r a n a n   K a p t e n   I l y a s   L u m a j a n g
   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52