Page 26 - E-MODUL IPA SMP BERBASIS LITERASI SAINS MATERI SISTEM PENCERNAAN MANUSIA
P. 26
PENDAHULUAN
Tahukah Ananda bagaimanakah nutrisi yang kita peroleh dapat diserap oleh
tubuh sehingga bisa menghasilkan energi dari makanan yang kita makan ? Proses apa sajakah
yang terjadi dalam organ pencernaan?
INFO LITERASI SAINS
Proses Mengunyah Makanan
Proses pencernaan dimulai dari mulut, dengan bantuan gigi dan enzim
makanan akan dipecah menjadi potongan yang lebih halus sehingga akan lebih
mudah untuk dicerna. Sering kita mendengar bahwa makanan harus dikunyah
sebanyak 32 kali sebelum ditelan. Akan tetapi, hal ini tidak berlaku untuk
makanan yang memiliki tekstur yang lunak. Misalnya, seperti buah-buahn hanya
perlu 10-15 kali kunyah, sedangkan untuk makanan yang memiliki tekstur yang
keras membutuhkan sekitar 40 kali kunyah persuapnya. Saat kita makan, dengan
mengunyah lebih lambat, ternyata kita akan mengkonsumsi makanan lebih
sedikit dan lebih cepat merasa kenyang dibandingkan dengan makan secara
cepat. Mengunyah dan menelan makanan terlalu cepat, juga bisa menyebakan
kurangnya enzim yang dibutuhkan oleh tubuh untuk memecah makanan,
sehingga bisa mengganggu kondisi tubuh kita.
MARI BERDISKUSI!
Kategori literasi sains 1 “Science as the body of knowledge“
WACANA!
Sistem pencernaan merupakan serangkaian jaringan organ yang
berfungsi mencerna makanan. Makanan akan mengalami proses pencernaan
ketika dalam saluran pencernaan, yaitu secara mekanik dan kimiawi pada
sistem pencernaan, dan juga terdapat beberapa organ pencernaan dan kelenjar
pencernaan. Organ pencernaan antara lain adalah mulut, kerongkongan,
lambung, usus halus, usus besar dan anus. Sementara kelenjar pencernaan
antara lain ludah atau air liur, pankreas, kantung empedu, dan hati.
25

