Page 30 - E-MODUL TUMBUHAN OBAT TRADISIONAL DESA SARI MULYO
P. 30

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI
    FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
    UNIVERSITAS BENGKULU



                           Cara Pengolahan             : Siapkan  5  lembar  daun  sambung  nyawa,  kemudian  cuci
                                                bersih lalu rebus dengan air sebanyak 1 liter selama 5 menit,
                                                kemudian disaring dan diminum airnya
                           Penggunaan                    :  Dikonsumsi 3 x sehari

                             Tekelan  / Chromolaena odorata
                      11

                                                                 Klasifikasi

                                                            Kingdom : Plantae
                                                            Divisi     : Magnoliophyta
                                                            Kelas      : Magnoliopsida
                                                            Ordo       : Asterales
                                                            Famili     : Asteraceae
                                                            Genus      : Chromolaena
                                                            Spesies    : Chromolaena odorata


                            Gambar 2.11 Tekelan
                           Deskripsi :

                           Tekelan  atau  kirinyuh  termasuk  tumbuhan  berhabitus  perdu,  tegak,  bercabang
                           banyak, berbau, tinggi mencapai 2-6 m. Daun berhadapan, bulat telut bentuk belah
                           ketupat,  bulat  telur  memanjang  atau  bulat  lanset,  pangkal  menyempit  sepanjang
                           tangkai  dan  ujung  runcing,  umumnya  bergerigi  kasar,  berambut,  sisi  bawah
                           berbintik  seperti  kelenjar,  3,5-18  x  1-8  cm.  Bunga  bongkol  tersusun  dalam
                           karangan,  bunga  bentuk  malai  rata,  rapat,  terminal,  tiap  bongkol  9-16  bunga,
                           sedikit  menjular  keluar  dan  harum,  mahkota  bertaju  5,  panjang  4  mm,  tabung
                           kepala sari ungu, tangkai putik bercabang dua berwarna putih. Buah keras bersegi
                           5, hitam, dengan pangkal pucat, panjangnya lingkaran 2 mm; dengan 1 lingkaran
                           rambut panjang, langsing dan berwarna putih (Steenis, 2013).
                           Penggunaan :
                           Manfaat                          : Untuk mengobati maag dan luka
                           Bagian Yang Digunakan :  Daun
                           Cara Pengolahan             : Siapkan 5 lembar daun tekelan, kemudian cuci hingga bersih

                                                lalu  tumbuk  sampai  halus  dan  peras  airnya  lalu  diminum
                                                atau remas-remas daun tekelan lalu tempelkan pada bagian
                                                luka
                           Penggunaan                    :  Dikonsumsi 2 x sehari
















     E-MODUL

                                                                                                                23
     STUDI ETNOBOTANI TUMBUHAN OBAT
   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35