Page 39 - BUKU PENGAYAAN
P. 39
2. Manfaatkan momentum
Salah satu kunci agar berhasil melewati tikungan Sitinjau Lauik adalah
memanfaatkan momentum. Saat menanjak gunakan kecepatan yang tepat untuk
mempertahankan momentum. Kecepatan yang terlalu tinggi dapat menyebabkan
kendaraan tergelincir, sedangkan kecepatan yang rendah dapat menyebabkan
kendaraan kehabisan momentum. Selain itu menggunakan gigi yang tepat juga
harus dilakukan. Gigi yang terlalu tinggi dapat menyebabkan kendaraan kehabisan
momentum sedangkan gigi yang terlalu rendah dapat menyebabkan kendaraan
tergelincir.
3. Analisis torsi (τ)
Torsi disebut juga dengan momen gaya adalah gaya eksternal yang
menyebabkan benda bergerak melingkar mengelilingi sumbu putarnya. Dalam
dunia otomotif torsi sering dianalogikan sebagai kekuatan putar yang dihasilkan
oleh mesin kendaraan. Semakin besar torsi yang dihasilkan semakin kuat pula
putaran mesin dan kemampuannya untuk mempercepat kendaraan.
Persamaan matematisnya yaitu:
τ = F × r
Keterangan:
τ = Momen gaya/torsi (Nm)
F = Gaya yang diberikan (N)
r = Lengan momen (m)
Ada beberapa Solusi yang bisa dilakukan yaitu:
1) Perbesar torsi dan akselerasi
Akselerasi adalah kemampuan kendaraan untuk mencapai kecepatan dari 0
hingga kecepatan tertentu dalam waktu singkat. Torsi berperan penting dalam
menentukan seberapa cepat kendaraan dapat berakselerasi. Semakin besar torsi
yang dihasilkan semakin cepat pula akselerasi kendaraan. Jadi saat kamu menanjak
di Sitinjau Lauik pastikan kamu memperbesar torsi agar kendaraan kamu berhasil
menanjak di Sitinjau Lauik.
31