Page 29 - Burung kekekow dan Gadis Miskin
P. 29
keduanya menengadahkan kepalanya ke atas pohon dan
tampak oleh mereka seekor burung kekekow yang lagi
bertengger di salah satu dahan pohon mangga tersebut.
“Burung kekekow, apakah engkau yang telah
memberikan buah-buahan ini kepada kami?” tanya sang
kakak
“Iya, betul, sejak kemarin aku yang memberikan
makanan ini untuk kalian,” jawab burung kekekow.
“Mengapa engkau memberikan makanan untuk
kami?” tanya sang adik kepada burung kekekow.
“Karena secara tidak sengaja saat bertengger di
dahan ini, aku mendengarkan percakapan kalian berdua.
Selain itu, aku juga beberapa kali saat terbang dan
bertengger di pohon-pohon yang ada di perkampungan
warga, aku sering melihat kalian membantu warga
kampung yang kesusahan,” jawab burung kekekow
dengan enteng.
“Kalau begitu, terima kasih, burung kekekow yang
baik hati. Engkau telah menolong kami sehingga kami
tidak lagi merasa kelaparan,” jawab sang kakak.
21