Page 38 - Buku Ajar Basa Jawa
P. 38
i. orang bertutur kata yaitu orang tua kepada anak,
guru kepada siswa, pemimpin kepada bawahan;
ii. pidato atau khotbah dihadapan orang banyak;
iii. media massa dan buku; dan
iv. informasi berbentuk pengumuman, plang dan
iklan.
b) Basa Ngoko Alus
Basa Ngoko alus yaitu bentuk undha-usuk
basa Jawa yang tersusun tidak hanya dari kosa
kata Ngoko dan netral, tetapi menggunakan Krama
inggil. Penggunaan kosa kata Krama inggil untuk
orang (O2) dan ketiga (O3). Perhatikan contoh
penggunaan sebagai berikut.
Orang pertama Aku mangan sega pecel.
Orang kedua Kowe wis dhahar?
Cahe apa arep dhahar nang
Orang ketiga
kene?
Buku ini tidak diperjualbelikan.
Basa Ngoko alus yang menggunakan Krama
inggil tersebut, menjadikan perbedaan dengan
basa Ngoko lugu. Kedua jenis Ngoko sama-sama
mengggunakan imbuhan Ngoko, yaitu ater-ater di-,
panambang –e dan –ake. Perhatikan contoh berikut.
Belajar Bahasa Daerah | 31