Page 22 - Project Akhir Media Pendidikan
P. 22

int a, b, c;        /* Mendeklarasikan variabel a, b dan c yang
                                              bertipe int */
                      double x, y, z; /* Mendeklarasikan variabel x, y dan z yang
                                              bertipe double */


                      2.3.1.  Batasan Penamaan Variabel

                      Dalam mendeklarasikan suatu variabel, terdapat beberapa batasan yang perlu Anda
                      ketahui, yaitu sebagai berikut:

                      ❑  Bahasa C merupakan bahasa yang bersifat case-sensitive (membedakan penulisan
                          huruf kecil dan huruf besar) sehingga nama variabel pada saat dideklarasikan dan
                          digunakan,  penulisannya  harus  sama.  Dalam  bahasa  C,  variabel  a  dan  A  akan
                          dianggap sebagai dua buah variabel yang berbeda.

                      ❑  Nama variabel tidak boleh berupa angka ataupun diawali oleh karakter yang berupa
                          angka.

                          Contoh:
                          int 234;         /* SALAH, karena nama variabel berupa angka */
                          int 3Dimensi; /* SALAH, karena nama variabel diawali oleh angka */
                          int S1;          /* BENAR, karena nama variabel diawali oleh karakter huruf*/

                      ❑  Nama variabel tidak boleh mengandung spasi.

                          Contoh:
                          float Bilangan Riil;          /* SALAH, karena mengandung spasi */
                          float  BilanganRiil;  /*  BENAR  */
                          float  _BilanganRiil;  /*  BENAR  */
                          float Bilangan_Riil; /* BENAR */

                      ❑  Nama variabel tidak boleh menggunakan karakter-karakter yang merupakan simbol (@,
                          ?, #, !, dll), meskipun karakter tersebut terletak di tengah atau di belakang nama
                          variabel.

                          Contoh:
                          int #lima;      /*  SALAH,  karena  mengandung  tanda  # */
                          int enam@;      /*  SALAH,  karena  mengandung  tanda  @ */
                          int tu?juh;  /* SALAH, karena mengandung tanda ? */

                      ❑  Nama  variabel  tidak  boleh  menggunakan  kata  kunci  maupun  makro  yang  telah
                          didefinisikan di dalam bahasa C.

                          Contoh:
                          int void;        /* SALAH, karena nama variabel berupa keyword void */
                          int return;      /* SALAH, karena nama variabel berupa keyword return */


                                                           18
   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27